Mohon tunggu...
Kusworo
Kusworo Mohon Tunggu... Wiraswasta - Penjelajah Bumi Allah Azza wa Jalla Yang Maha Luas Dan Indah

Pecinta Dan Penikmat Perjalanan Sambil Mentadaburi Alam Ciptaan Allah Swt

Selanjutnya

Tutup

Trip Pilihan

The Highlight Journey - Berjelajah dengan Kapal Pesiar Terbesar di Dunia, "Symphony Of The Seas"

3 Oktober 2022   05:00 Diperbarui: 3 Oktober 2022   07:31 1294
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
"Horseshoe Bend Canyon" Salah Satu Tujuan Wisata Dunia Di Page Arizona USA | Dok. Pribadi

Menjelajah West Coast USA (Los Angeles - Las Vegas -- Page Arizona - Miami -- San Francisco -- Dengan tujuan wisata Horseshoe Bend Canyon - Antelope Canyon -- Grand Canyon) dan menyusuri Western Caribbean, Costamaya dan Cozumel di Mexico, Roatan Island di Honduras, dan Perfect Day di Cococay Island Bahamas dengan Salah satu Kapal Pesiar Mewah Terbesar di Dunia, "Symphony Of The Seas" merupakan pengalaman yang luar biasa. Fantastis dan Menakjubkan! 

Menyatu bersama 6.680 penumpang dari berbagai negeri di dunia yang dilayani oleh lebih dari 4.200 Crew Kapal Pesiar Terbesar dan Mewah, sambil menikmati sajian Entertainment kelas dunia dipanggung pertunjukan yang modern; Onboard aktivities yang menantang adrenalin; Menikmati hidangan sajian chef kelas dunia yang melimpah di ruang dinning, buffet restaurant atau counter tertentu; Memanjakan diri dengan perawatan kesehatan dan kecantikan dengan fasilitas mewah; Berbelanja aneka produk Branded dengan discount yang sangat menggoda; Mendengarkan live music dari group band dan personal musisi dengan tampilan yang memukau; Permaian anak dan keluarga yang menggembirakan serta aneka fasilitas mewah lainnya; bagaikan menikmati "setitik surga kecil" di dunia.  Di atas salah satu Kapal Pesiar Mewah Terbesar di Dunia "Symphony Of The Seas"

Perjalanan Panjang yang harus ditempuh sejauh 14.431 km atau selama 18 jam lebih rasayanya terbayar sudah. Saat semua sajian keindahan dunia kreasi Sang Khaliq terpampang di depan mata. Bentangan alam indah di bumi west coast USA yang menyajikan kreasi Sang Pencipta alam yang maha hebat dan luar biasa.

Kokohnya bebatuan dari berbagai unsur yang membentuknya yang diukir melalui angin, air, suhu dan waktu dalam prosesi alam yang sangat panjang , kini membentuk sebuah panorama indah di depan mata. Horseshoe bend Canyon, Antelope Canyon dan Grand Canyon, adalah beberapa contoh kecil dari kreasi alam ciptaan Sang Khaliq di bumi West Coast USA.

Alam yang keras, bebatuan tajam dan terjal, letaknya yang sulit dijangkau, seakan tak layak sebagai tempat kehidupan; kini bahkan menjadi primadona destinasi wisata dunia. Diimpikan untuk dilihat. Dirindukan untuk dikunjungi. Dicita-citakan untuk ditelusuri. Tak peduli berapa biaya yang harus dikeluarkannya. Tak peduli berapa besar tenaga, waktu dan usaha harus disiapkannya. Tak peduli risiko dan  letihnya perjalanannya yang harus ditempuh

Hanya untuk sebentar menatapnya, menelusurinya, lalu mengabadikan kenangan di dalamnya. Mematri keindahan yang dilihat dalam memori pikirannya, dalam alam imajinasinya dan kini dalam memori Smart Phone yang dimilikinya. Sesudahnya, mereka kemudian hanya tersenyum puas bahwa obsesi dunianya sudah terwujud.

Grand Canyon Destinasi Wisata Dunia | Dok. Pribadi
Grand Canyon Destinasi Wisata Dunia | Dok. Pribadi

Horseshoe Bend Canyon, Antelope Canyon dan Grand Canyon adalah kekerasan alam dalam keindahan. Dengan segala kekokohan dan kekejaman hidup didalamnya tampil begitu menawan dalam kedigdayaannya. Kekerasan alam memang tak harus ditaklukan. Manusia tak akan mampu menaklukkan alam secara keseluruhan. Beberapa mungkin dimudahkan Allah Swt. Namun hakekat yang terpenting adalah "bersahabatlah dengan alam", yang dengannya kita baru bisa merasakan makna keindahan alam sesungguhnya.

Inilah salah satu cara Allah untuk "memamerkan" secuil kreasinya di dunia. Contoh kecilnya ada di Horseshoe Bend Canyon, Antelepe Canyon dan Grand Canyon di West Coast USA. Sebuah destinasi wisata dunia yang sangat layak diobsesikan untuk dikunjungi dan ditelusuri.

"Horseshoe Bend Canyon" Salah Satu Tujuan Wisata Dunia Di Page Arizona USA | Dok. Pribadi

Sisi lain keindahan di West Coast adalah kreasi peradaban manusia di kota Los Angeles, Las Vegas, Miami dan San Fransisco  yang masuk dalam daftar kota yang kami kunjungi. Gemerlap dan keindahan tata kotanya memang luar biasa. Mencerminkan peradaban dunia yang maju pesat meninggakan kota-kota lain di dunia.

Bertutur keindahan setiap kota diatas tak akan lepas dari gaya hidup penduduknya dengan segala keunikan pola tingkah laku di dalamnya. Bahkan keunikannya sampai kita harus mengelus dada atau menggelengkan kepala. Ada yang wajar masih dalam tata krama hingga yang tak wajar namun sudah dianggap biasa. Itulah kebudayaan. Produk sebuah budaya bangsa. Jangan pernah mencela, karena itu bukan budaya kita. Bagi mereka semua biasa. Semua itu atas nama hak azasi manusia dengan segala standard dan ukuran hidup yang dianutnya. Budaya barat memang berbeda dengan budaya timur. Walau diantaranya kini saling berbaur. Membentuk budaya baru. Yang diterima atau terpaksa diterima oleh mereka yang hidup di budaya yang berbeda.

Kehidupan Malam Di Las Vegas Penuh Dengan Gemerlap Lampu Kehidupan | Dok. Pribadi
Kehidupan Malam Di Las Vegas Penuh Dengan Gemerlap Lampu Kehidupan | Dok. Pribadi

Selepas mengeksplorasi West Coast, kami memasuki "Dunia baru" di Symphony Of The Seas. Sebuah keceriaan, kehebohan dan keseruan dimulai. Bagaimana tidak? Sebagai salah satu Kapal Pesiar terbesar di dunia, Symphony Of The Seas menawarkan begitu banyak fasilitas mewah yang menarik, menghibur, memacu adrenalin dan menyenangkan hati setiap tamu yang hadir di sana.

Memandang dari luar Symphony Of The Seas Cruise dengan Panjang 362,1 meter; lebar 65,68 meter dan memiliki ketinggian 18 deck bagaikan membayangkan sebuah hotel bintang 5 mewah mengapung di lautan. Berada di dalamnya bagaikan berada di sebuah kota kecil yang cantik dengan segala fasiltas kemewahan di dalamnya. Menikmati pelayanan selama pelayaran bagaikan "Sang Juragan Besar" yang sedang bertamasya dilayani oleh para asistennya. Luar biasa.

Kemewahan Kapal Pesiar Symphony Of The Seas ini sudah terlihat kasat mata dibandingkan dengan kapal pesiar lain yang sedang bersanding dengannya di Port Miami Florida USA. Bentuknya yang besar dengan berbagai fasilitas dan aneka permainan yang ada sudah menunjukan eksistensi Symphony Of The Seas sebagai salah satu Kapal Pesiar Terbesar di Dunia.

Kapal Pesiar mewah yang mampu menampung tamu dalam kapasitas maksimal 6.680 orang ini dilayani kurang lebih 4.200 Crew dengan tugas masing-masing. Diperlukan manajemen dengan standard kelas tinggi untuk memberikan rasa nyaman, aman dan memberi kepuasan tamu. Mulai dari proses chek in dengan segala urusan adminstrasinya; pelayanan dan hiburan selama pelayaran; hingga berakhirnya program pelayaran dengan proses Chek out yang perlu penanganan khusus. Bisa dibayangkan begitu detil dan rumit semua proses manajemen dalam setiap unit kerja terkait.

Mengeksplorasi Symphony Of The Seas bagaikan menelusuri sebuah kota dengan detilnya yang indah dan menawan yang tersusun dalam 18 deck. Pada sebuah titik startegis yang dapat mengakses bagian depan dan belakang kapal, terdapat elevator-elevator yang menghubungkan setiap deck. Ada 24 elevator yang dapat digunakan setiap tamu Kapal pesiar untuk dapat mengakses setiap Deck. Dengannya setiap akses relative lebih mudah dan cepat. Setiap elevator di design memiliki view mengarah ke sudut bagian tertentu sehingga kitab bisa mengintip sepintas aktiviatas di setiap deck yang dilalui.

Sebagai sebuah "kota kecil yang mewah", Symphony Of The Seas merancang 7 fasiltas lingkungan yang nyaman di dalamnya, yaitu;  Central Park, Boardwalk, Royal Promenede, Pool and Sport Zone, Vitality SPA and Fitness Center, Entertainment Place dan Youth Zone.

Di Central Park yang berlokasi di Deck 8, anda akan merasakan suasana taman sesungguhnya. Berbagai tanaman hidup ditata apik dan cantik menghiasi lingkungan yang disetting berada di areanya. Di pagi hari kicauan burung terdengar saling bernyanyi menghadirkan suasana alami yang sesungguhnya. Kehadiran Venue Chops Grille, Rising Tide Trellis Bar, Park Caf, Jamie's Italian Vintages dan toko produk branded melengkapi Central Park sebagai lingkungan yang nyaman untuk dikunjungi. Dimalam hari selalu hadir Musisi Gitar yang menghibur tamu kapal pesiar dengan dentingan gitarnya yang indah. Sangat pas buat mereka yang ingin menikmati suasana romantic.

Central Park Dilihat Dari Deck 15 Symphony Of The Seas Cruise | Dok. Pribadi
Central Park Dilihat Dari Deck 15 Symphony Of The Seas Cruise | Dok. Pribadi

Di Boardwalk terlihat suasana lain. Keceriaan anak-anak yang bermain corousel playmekers-komedi putar; penggemar makanan Instan Hot Dog; dan kegilaan penonton di Caf sport, serta mereka yang hobby Rock Climbing bisa menyatu di lingkungan ini. Suasana ceria selalu tercipta. Johnny Rockets Sugar Beach menjadi satu-satunya venue toko cendramata yang melengkapi Boardwalk.

Broadwalk juga merupakan titik tujuan akhir permaian yang membutuhkan adrenalin tinggi, yaitu meluncur dalam Lorong tabung dari ketinggian deck 15 dan berakhir di deck 6 Broadwalk. Permaianan yang dinamakan Symphony Dunes Ultimate Abyss, yang titik awal peluncurannya berbentuk Ikan dengan gigi-gigi tajam. Berani adu nyaji? Coba lakukan di sini.

Broadwalk juga lokasi bagi Theather Modern yang disupport dengan teknologi tinggi. "Aqua Theather". Pertunjukan saat kami berlayar bertema "Hiro" menyajikan theather air yang penuh pesona. Kolam yang bisa berubah fungsi menjadi panggung datar, lalu berisi air hingga maksimal menjadi sebuah kolam dalam bagi atraksi para peloncat indah dalam alur cerita.

Pertunjukan juga didukung oleh lighting yang canggih serta slink baja yang mensupport atraksi pemain hingga bisa bergerak melayang, turun naik, berputar, melingkar dan lain-lain. Sehingga para aktris panggung Aqua theather seakan terbang atau berjalan di udara. Sebuah pertunjukan pentas theather yang sangat menarik dan penuh pesona. Sangat layak hadir menghibur tamu kapal pesiar Symphony Of The Seas. Broad Walk berlokasi di Deck 6.

"Aqua Theather" Didukung Teknologi Tinggi Untuk Menyajikan Aktrasi Memukau | Dok. Pribadi

Lain halnya dengan Royal Promenade yang berada di Deck 5. Di sini kita akan menemui "Bionic Bar" dua buah mesin robot menjadi pelayan bar yang memberikan layanan pesanan para tamu dengan aplikasi melalui smart phone yang ada. Dengan kecanggihan teknologi Robot ini mampu memenuhi semua pesanan tamu dengan cepat dan tepat. Atraksi di "Bionic Bar" menjadi pengalaman dan tontonan yang menarik bagi tamu Kapal Pesiar.

Pelayanan terhadap semua tamu kapal pesiar juga berada di are ini dengan keberadaan Guest Services and Next Cruise Counter. Semua keperluan dan masalah yang terjadi terkait palayanan administrasi dan rencana pelayaran berikutnya dapat dibantu petugas di sini. Di tempat ini kita juga dapat menikmati aneka Pizza dan minuman dingin atau panas di Soreento's. Venue Khusus Pizza beraneka rasa. Sementara untuk pemesanan aneka Cookies dan kue-kue lain dapat dilakukan di Copper & Cattle Pub. Sementara Caf Promenade menyajikan minuman dengan pesanan khusus.

"Bionic Bar" Cukup Gunakan Smart Phone Anda, Maka Pesanan Akan Dilayani Dengan Robot | Dok. Pribadi

Di Royal Promenade ini juga setiap malamnya selalu di sajikan live music dengan group band yang meriahkan suasana. Sementara bazar produk khas Royal Caribbean Cruise selalu digelar disetiap malam. Menjual jam tangan berbagai macam Merk dari yang terkenal hingga merk lokal dengan kualitas prima; aneka kaos, tas, perhiasan dan lain-lain. Yang pasti semua dibandrol dengan harga discount khusus yang menarik minat semua tamu Kapal pesiar. Maka tak heran semau produk laris diserbu pembeli.

Khusus semua product asesosoris dengan brand Royal Caribbean Cruise dijual di Venue tersendiri. Di area ini juga ada "Rising Tide" sebuah Bar yang bisa bergerak turun naik dari deck 5 ke deck 8 yang membuat sensasi tersendiri pengunjung yang memesan minuman di dalamnya.

Keceriaan Selalu Tercipta di Royal Promenade | Dok. Pribadi
Keceriaan Selalu Tercipta di Royal Promenade | Dok. Pribadi

Ada yang unik di Royal Promenade ini. Ada sebuah Mobil VW kodok yang dipress menjadi berbentuk bulat. VW berwarna merah ini menjadi salah satu ornament asesori di area ini. Bila diperhatikan dengan seksama maka VW merah bulat ini adalah milik orang Indonesia yang dibeli Manajemen Royal Caribbean Cruise dan dipress berbentuk bulat. Hal ini terlihat dari nomor seri yang ada, yaitu AB 2017 IN nomor ini adalah plat mobil daerah Yogyakarta, Bantul, Gunung Kidul, Kulon Progo dan Sleman. Kereen.

1-6339af428caf7a032b6ea553.jpg
1-6339af428caf7a032b6ea553.jpg
VW Kodok Merah Yang Dipress Menjadi Bentuk Bola Jadi Asesori Menari Di Royal Promenade | Dok. Pribadi

Dibagian ujung kearah bagian depan Cruise are Royal Promenade ini terdapat Royal Theater yang setiap malam menyajikan aneka pertunjukan music Cabaret yang memukau dengan berbagai thema cerita. Royal Theather selalu penuh dikunjungi penonton setelah acara makam malam.

Pool and Sport Zone adalah area paling Favorit tamu Kapal pesiar mewah ini. Baik perorangan maupun keluarga. Di dalamnya terdapat venue Beach Pool, Main Pool, The Perfect Strom PADI 5 Star Dive Center, Pool Bar. Semua nya bernuansa permainan air dengan segala kelengkapan pendukung untuk memberi kenyamanan kepada mereka yang bermain di dalamnya. Diarea ini juga terdapat Solarium, tempat yang pas untuk breakfast dan Lunch. Juga ada Solarium Bistro.

Berada di di Deck 15, Pool and Sport Zone ini juga sederet dengan Sport Court dibagian belakang kapal pesiar.  Di area ini terdapat Flowiders area tempat berlatih slancar air dengan aliran aair mekanik yang menantang mereka yang mencobanya. Permainan ini dikhususkan bagi mereka yang relative mahir dan pernah mencobanya, karean memiliki risiko yang cukup tinggi bila terjatuh.  Juga terdapat Symphony Dunes Ultimate Abyss permaian seluncur dalam Lorong melalui beberapa jalur melingkat melalui beberapa deck yang berahir di Deck 6 dekat Aqua Theather.

5-6339b0185cc80406c9541aa2.jpg
5-6339b0185cc80406c9541aa2.jpg
"Symphony Dunes Ultimate Abyss" Lorong Seluncur Yang Menantang Adrenalin. Meluncur Dari Deck 15 menuju Deck 6 | Dok. Pribadi

Juga terdapat venue Wipe out Bar, Zip Line yang menantang adrenalin seperti flaying fox, Challenger's Video Arcade, Fuel The Living Room dan El Loco Fresh resto ala Mexico.

Anda yang membutuhkan perawatan dan Kesehatan tubuh bisa datang ke Vitality SPA and Fitnes Center. Dengan kelengkapan fitness center yang maksimal, semua tamu kapal pesiar dapat menggunakan peralatan fitness yang ada untuk tetap menjaga stamina selama pelayaran. Juga memanjakan diri dengan massage dan SPA, perawatan kulit dan tubuh serta salon kecantikan yang siap memberikan pelayanan terbaik bagi anda.

Youth Zone adalah area bermain anak yang lengkap dan aman bagi anda yang datang menikmati pelayaran bersama keluarga. Anak-anak akan bebas bermain dengan aneka permaian yang tersedia. Sebuah area yang memanjakan anak dengan dunianya. Sementara orang tuanya dapat melakukan aktivitas lain yang menyenangkan sesuai selera diwaktu yang sama.

Entertaiment Place adalah semua area yang diciptakan untuk memberikan hiburan yang menyenangkan bagi semua tamu Kapal Pesiar. Berbagai tempat diwujudkan untuk hal tersenbut. Ada 2 theather yang selalu mempertunjukan acara special setaip malam, Yaitu Royal Theather dan Aqua Theater. Terdapat juga area casino tempat orang mengadu peruntungan, live music, Single music performent, ruang pameran, area bermain yang merangsang adrenalin dan masih banyak lagi.

Main Pool Menjadi Tempat Yang Paling Banyak Diminati |Dok. Pribadi
Main Pool Menjadi Tempat Yang Paling Banyak Diminati |Dok. Pribadi

Ketujuh fasilitas lingkungan yang ada di Symphony Of The Seas merupakan jantung kegiatan Kapal Pesiar setiap harinya. Yang dengan keberadaannya kehidupan di Kapal Pesiar terbesar di dunia ini menjadi begitu penuh dinamika, memberi keceriaan, kegembiraan dan hiuburan yang penuh pesona.

Berada dalam program pelayaran Bersama Sympony Of The Seas menyusuri dan mensinggahi pulau-pulau cantik nan menawan di Western Caribbean, Costa Maya dan Cozumel di Mexico, Roatan Islan di Honduras dan Perpect Day di Cococay Islan Bahamas adalah perjalanan Panjang penuh keceriaan ditemani lautnya yang bersih, biru mempesona.

Tiada hari tanpa rasa gembira. Tak ada hari tanpa mencoba dan menikmati petualangan baru. Tiada hari tanpa makanan lezat penuh gizi dari Chef internasional. Tiada hari tanpa senyum manis untuk mengabadikannya dalam smart phone. Cheeees!

Hingga... tak ada kata-kata lain yang harus saya tulis lagi, karena ini bagian akhir dari Highlight kunjungan ke West Coast, Western Caribbean, Costamaya dan Cozumen di Mexico, Roatan Islan di Honduras dan Perpect Day di Cococay Island Bahamas. Detil ceritanya akan ada dalam Point of Interest yang akan tampil lebih menggoda untuk dibaca. Pastikan Anda terus mengikutinya. Bersama saya, Kusworo hanya di Kompasiana. Stay Tune!

Jkt/01102022/Ksw/54

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun