Literasi dalam konteks Gerakan Literasi Sekolah (GLS) diartikan sebagai kemampuan mengakses, memahami, dan menggunakan informasi secara cerdas . Dalam hal ini diperlukan suatu usaha secara menyeluruh dan berkelanjutan untuk menjadikan sekolah sebagai organisasi pembelajaran agar warga sekolah bisa senantiasa belajar sepanjang hayat melalui pelibatan publik.
Guru sebagai agen pembelajar tidak hanya mentransfer ilmu kepada peserta didik saja namun ikut andil mencetak generasi penerus dan turut serta memberikan kontribusi dalam gerakan literasi. Bentuk literasi yang dikembangkan oleh seorang pendidik senantiasa diharapkan mengikuti arus kemajuan teknologi yang saat ini semakin berkembang.
Mengutip penjelasan dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan terkait dengan Deklarasi Praha (Unesco, 2003) yang mencanangkan tentang pentingnya literasi informasi (information literacy), yaitu kemampuan untuk mencari, memahami, mengevaluasi secara kritis, dan mengelola informasi menjadi pengetahuan yang bermanfaat untuk pengembangan kehidupan pribadi dan sosialnya. Upaya ini sejalan dengan falsafah yang dinyatakan oleh Ki Hadjar Dewantara, bahwa pendidikan harus melibatkan semua komponen masyarakat (keluarga, pendidik profesional, pemerintah, dll.) dalam membina, menginspirasi/memberi contoh, memberi semangat, dan mendorong perkembangan anak.
Kebutuhan literasi di era global ini pada akhirnya menghadapkan pemerintah untuk menyediakan dan memfasilitasi sistem dan pelayanan pendidikan sesuai dengan UUD 1945, Pasal 31, Ayat 3, “Pemerintah mengusahakan dan menyelenggarakan satu sistem pendidikan nasional yang meningkatkan keimanan dan ketakwaan serta akhlak mulia dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa, yang diatur dengan undang-undang”. Ayat ini menegaskan bahwa program literasi juga mencakup upaya mengembangkan potensi kemanusiaan yang mencakup kecerdasan intelektual, emosi, bahasa, estetika, sosial, spiritual, dengan daya adaptasi terhadap perkembangan arus teknologi dan informasi. Dalam hal ini masyarakat global dituntut untuk dapat mengadaptasi kemajuan teknologi dan keterbaruan/kekinian.
Literasi tidak hanya sekedar membaca dan menulis, namun mencakup keterampilan berpikir menggunakan sumber-sumber pengetahuan dalam bentuk cetak, visual, digital, dan auditori. Di abad 21 ini, kemampuan ini disebut sebagai literasi informasi. (Kemdikbud 2016)
Beberapa bentuk literasi diantaranya :
Literasi Media : kemampuan mengetahui berbagai bentuk media yang berbeda seperti media cetak, media elektronik (media radio, media televisi), media digital (media internet), dan memahami tujuan penggunaannya
Literasi Teknologi : kemampuan memahami kelengkapan yang mengikuti teknologi seperti peranti keras (hardware), peranti lunak (software), serta etika dan etiket dalam memanfaatkan teknologi; kemampuan memahami teknologi untuk mencetak, mempresentasikan, dan mengakses internet.
Literasi Visual : pemahaman tingkat lanjut antara literasi media dan literasi teknologi dengan memanfaatkan materi visual dan audio-visual secara kritis dan bermartabat.
Lalu bagaimana seorang pendidik mengembangkan literasi IT sebagai wujud kemampuan yang harus dimiliki dalam mengembangkan pengetahuannya di bidang teknologi ?.. Jawabannya mudah yakni ketika para pendidik tersebut mau belajar secara mandiri maupun berada dalam lingkup budaya literasi dengan memanfaatkan Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam pembelajarannya.
Diklat Online Guru Melek IT (DOGMIT) sebagai salah satu wadah dan sarana dalam mengembangkan budaya literasi teknologi sangat memberikan peran dalam mewujudkan gerakan literasi di dunia pendidikan. Seorang pendidik akan dibiasakan untuk menulis tentang pengalaman dalam proses pembelajaran maupun proses belajar menguasai Informasi Teknologi yang nantinya dipublish melalui Kompasiana. Di sini literasi media bisa diwujudkan karena telah menggunakan internet sebagai lahan dalam menuangkan tulisan.
Selanjutnya, dalam mengikuti DOGMIT akan selalu dituntut bisa menginstal dan menggunakan software yang telah disediakan untuk menghasilkan sebuah aplikasi yang dimanfaatkan sebagai media pembelajaran, seperti softwareKvisoft Flipbook Maker untuk membuat Digital Buku, software Ispring untuk membuat quis interaktif, softwareCrazy Talk Animator untuk dapat membuat animasi wajah, software Mindjet MindManager untuk membuat mind mapping dan masih banyak software lain yang diberikan yang bisa dimanfaatkan dalam membuat media pembelajaran maupun media presentasi dengan menggunakan audio dan visual. Pada bagian inilah wujud literasi teknologi dan literasi visual telah dikembangkan oleh pendidik yang sedang mengikuti Diklat Online Guru Melek IT.
Ketika DOGMIT telah memberikan ruang yang sangat luas bagi pendidik atau user untuk bisa mengikuti kegiatan tersebut secara berkelanjutan dengan materi yang beragam, di sanalah tumbuhnya budaya literasi Informasi Teknologi. DOGMIT secara langsung maupun tidak langsung telah ikut andil mengembangkan budaya literasi Informasi Teknologi untuk semua kalangan baik pendidik maupun masyarakat luas di penjuru tanah air. Budaya literasi akhirnya tidak hanya terbatas pada ruang lingkup sekolah namun telah berkembang di dunia maya yakni melalui Diklat Online.
SALAM LITERASI BAGI GURU YANG PROFESIONAL.
By Endang Kusumaningtyas_2016
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H