Mohon tunggu...
Gerardus Kuma
Gerardus Kuma Mohon Tunggu... Guru - Non Scholae Sed Vitae Discimus

Gerardus Kuma. Pernah belajar di STKIP St. Paulus Ruteng-Flores. Suka membaca dan menulis. Tertarik dengan pendidikan dan politik. Dan menulis tentang kedua bidang.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Ite Inflammate Omnia (Yang Terekam dari Pengumuman Kelulusan dan Perpisahan Siswa Kelas IX Spentig Hewa Tahun Pelajaran 2021/2022))

16 Juni 2022   11:46 Diperbarui: 16 Juni 2022   12:06 2068
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Siswa kelas IX berpose bersama guru. Dok.pribadi

Hasil belajar siswa-siswi kelas IX ini telah diketahui dalam acara pengumuman kelulusan dan pelepasan siswa. Berdasarkan hasil rapat dewan guru dan pegawai SMPN 3 Wulanggitang pada Senin, 06 Juni 2022, diputuskan bahwa 108 siswa kelas IX SMPN 3 Wulanggitang tahun pelajaran 2021/2022 dinyatakan LULUS 100%.

Orang tua dan siswa kelas IX menghadiri acara pengumuman kelulusan dan perpisahan. Dok.pribadi.
Orang tua dan siswa kelas IX menghadiri acara pengumuman kelulusan dan perpisahan. Dok.pribadi.

Hasil ini termuat dalam Surat Keputusan Kepala UPTD Satuan Pendidikan Formal SMPN 3 Wulanggitang No. SMPN.3.WG/SK/66/420/2022 tentang Penetapan Kelulusan Siswa Kelas IX SMN Negeri 3 Wulanggitang Tahun Pelajaran 2021/ 2022 sebagaimana dibacakan wakil kepala SMPN 3 Wulanggitang, Felix Pebruyanto Liwu, S.Pd.

Atas pencapaian hasil belajar siswa kelas IX ini, Ketua Komite SMPN 3 Wulanggitang, Hilarius Soge yang juga mewakili orang tua siswa kelas IX dalam sambutannya memberikan ucapan terima kasih kepada semua pendidik dan tenaga kependidikan SMPN 3 Wulanggitang yang telah mengajar dan membimbing siswa-siswi kelas IX selama masa belajar mereka di SMPN 3 Wulanggitang.

Ucapan terima kasih juga datang dari siswa kelas IX sebagaimana disampaikan Ana Paskalia Anjeli Ladang yang mewakili teman-temanya. Selain itu siswa-siswi kelas IX juga memohon maaf bila selama berada di SMPN 3 Wulanggitang mereka selalu melawan dan menyakiti hati para guru dan pegawai. Tidak lupa mereka memohon doa dan dukungan dari guru dan pegawai Spentig Hewa untuk kelanjutan belajar mereka.

Skuad pendidik dan tenaga kependidikan SMPN 3 Wulanggitang. Dok.pribadi
Skuad pendidik dan tenaga kependidikan SMPN 3 Wulanggitang. Dok.pribadi

Sementara itu Kepala SMPN 3 Wulanggitang, Kristina Sabu Punang, S.Pd dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada orang tua siswa kelas IX atas kepercayaan yang diberikan kepada lembaga untuk mendidik dan mengajar anak-anak mereka. Juga permohonan maaf bila ada sikap dan tindakan yang melukai siswa-siswa. Kris Punang juga berpesan agar semua siswa kelas IX harus melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi.

Pengumuman kelulusan dan perpisahan hari ini adalah juga moment perutusan dari lembaga pendidikan bagi 108 siswa yang menyelesaikan tiga tahun masa belajarnya di SMPN 3 Wulanggitang. Pesan perutusan bagi siswa: Anda telah melewati masa belajar yang penuh tantangan selama tiga di SMPN 3 Wulanggitang. Pandemi korona telah menempa proses belajar Anda menjadi lebih bermakna.

Karena itu lanjutkan studimu ke jenjang yang lebih tinggi. Jangan berhenti mengejar cita-citamu. Kobarkan terus semangat juangmu. Jangan padamkan semangat belajarmu. Sebagaimana tema moment perutusan: "Ite Inflammate omnia: Pergilah dan kobarkan dunia".

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun