Mohon tunggu...
Gerardus Kuma
Gerardus Kuma Mohon Tunggu... Guru - Non Scholae Sed Vitae Discimus

Gerardus Kuma. Pernah belajar di STKIP St. Paulus Ruteng-Flores. Suka membaca dan menulis. Tertarik dengan pendidikan dan politik. Dan menulis tentang kedua bidang.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Ajak Siswa Jaga Kerukunan, Hilarius Juara I Lomba Pidato Tingkat SMP Se-Provinsi NTT

9 Januari 2021   20:08 Diperbarui: 9 Januari 2021   20:19 454
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Hilarius saat menerima piagam tropi dan piagam penghargaan. Dok.pribadi

Ketua Agupena Flores Timur, Muhamad Soleh Kadir, S.Pd selaku ketua dewan juri perlombaan dalam acara pengumuman kejuaraan mengatakan bahwa dalam penilaian lomba pidato hal yang diberi perhatian lebih adalah isi pidato dan cara penyampaian pidato. "Dalam menilai pidato ini dewan juri menekankan dua hal penting. Pertama, isi pidato. Sebuah pidato bila disampaikan dengan cara yang baik tetapi bila isi kurang baik maka pidato tersebut tidak layak. Kedua, cara penyampaian pidato. Sebaliknya sebuah pidato walaupun isinya sangat bagus tetapi disampaikan dengan cara yang tidak menarik maka pidato tersebut juga tidak baik" tandas Pion Ratuloli, sapaan Ketua Agupena Flores Timur.

Sementara itu Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Flores Timur Martinus Tupen Payon, S.Ag dalam sambutannya menyatakan rasa bangga dan kagum dengan peserta lomba yang tampil pada acara pengumuman kejuaraan perlombaan. Karena mereka tampil dengan luar biasa menyuarakan kerukunan antar umat beragama. Lebih jauh Martinus Tupen Payon mengapresiasi kegiatan perlombaan ini sebagai ajang melahirkan potensi dan bakat yang dimiliki siswa.

Atas prestasi yang diraih Hilarius ini, Kepala SMPN 3 Wulanggitang Kristina Sabu Punang, S.Pd mengaku bangga. "Sebagai pimpinan lembaga saya merasa bangga atas prestasi dan semangat juang untuk berkompetisi yang ditunjukkan Hilarius. Dan memberikan apresiasi atas prestasi yang mengharumkan nama Spentig Hewa. Semoga prestasi ini bisa menjadi inspirasi kreatif dalam berliterasi bagi civitas Spentig Hewa," ucap Kris. Sementara Hilarius mengaku senang. "Saya tidak menyangka bisa juara I. Prestasi ini akan memotivasi saya untuk berusaha lebih baik lagi ke depannya," ucapnya. Proficiat Nong Ari.

Hilarius saat menerima piagam tropi dan piagam penghargaan. Dok.pribadi
Hilarius saat menerima piagam tropi dan piagam penghargaan. Dok.pribadi

Profil Hilarius:

Nama lengkap : Hilarius Ola Muda

Nama panggilan : Ari

TTL : Watobuku, 02 November 2007

Orangtua: Bapa : Markus Modu Muda, Mama: Yustina Siri Making.

Status : Pelajar SMPN 3 Wulanggitang, Hewa, Flores Timur.

Pidato Hilarius dapat dinonton pada link berikut: 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun