Akan jauh lebih baik jika penjual sudah menyediakan menu dengan berbagai ukuran porsi. Misal porsi mini, small, medium, standart. Saya yakin sebagai pengusaha Anda tahu ada peluang lebih di balik tersedianya banyak pilihan. Ini akan baik untuk penjual dan baik untuk pembeli.
Nikmati perlahan, jangan habiskan terlalu cepat
Dua poin di atas berhubungan dengan berapa banyak gula atau karbohidrat yang masuk dalam tubuh Anda. Selanjutnya adalah seberapa cepat masuknya. Semakin cepat gula atau karbohidrat masuk ke dalam tubuh, semakin cepat terakumulasi dalam darah dan semakin banyak insulin yang akan dikeluarkan untuk mengimbanginya. Itu bukan hal baik bagi sel penyedia insulin dan bukan hal baik juga bagi reseptor insulin pada sel.
Jika Anda menikmati makanan atau minuman enak, apalagi jika tempatnya nyaman, nikmatilah sedikit demi sedikit. Selain lebih aman bagi tubuh, Anda tentu ingin menikmati rasanya bukan? Mungkin Anda bisa berada di sana lebih lama, sambil bersantai atau melakukan pekerjaan tertentu dengan laptop. Tentunya dengan memperhatikan kondisi lokasi dan situasi sekitar. Jika lokasi memungkinkan Anda untuk aman dari Covid-19, Anda bisa lebih lama di sana, jika tidak maka sebaiknya pesan untuk dibawa pulang.
Dari sudut pandang pemilik kafe, poin ini berhubungan dengan berapa lama pengunjung akan berada di kafe Anda. Bahkan sebelum Covid-19, kafe yang nyaman pasti memiliki banyak pengunjung yang bertahan lama di dalam kafe. Apalagi jika kafe menyediakan stop kontak untuk mengisi daya HP atau laptop. Mengingat adanya pandemi, Anda sangat perlu untuk mengondisikan kafe Anda menghadapi berbagai kemungkinan. Terutama jika kafe Anda termasuk favorit dan memiliki banyak pengunjung.
Imbangi dengan olahraga di hari yang sama
Jika Anda merasa telah atau akan mengonsumsi gula dan karbohidrat dalam jumlah besar, baik sengaja atau terpaksa, maka Anda perlu menyediakan waktu untuk berolahraga di hari yang sama. Hal ini diperlukan untuk meningkatkan metabolisme agar tidak terjadi penumpukan gula darah berlebih dalam waktu yang lama. Tentu saja olahraga tidak hanya bermanfaat untuk itu, masih ada segudang manfaat jika Anda berolahraga tiap hari.
Sangat menarik jika sebuah kafe atau resto memperhatikan kesehatan pelanggannya. Minimal dengan memberikan secarik kertas berisi tips atau reminder yang berbunyi ‘jangan lupa olahraga hari ini ya kak..’ atau ‘minuman ini setara 20x push up dan 15 menit joging’. Sebagai pemilik kafe atau resto, Anda bisa mencoba hal tersebut. Selain unik, hal ini sangat menyenangkan bagi pelanggan yang memperhatikan kesehatan. Tentunya sangat menyenangkan jika kafe Anda menjadi langganan dokter bukan?
Itulah tips dan trik yang dapat dicoba untuk menghindarkan Anda dari risiko diabetes, terutama di tengah pandemi seperti saat ini. Tips dan trik di atas tidak hanya untuk pembelian di kafe atau resto, namun dapat juga digunakan jika Anda mengonsumsi makanan dan minuman kemasan. Mungkin beberapa hal akan memiliki kelebihan dan kekurangan. Jika Anda memiliki metode lain yang lebih baik, bolehlah dibagikan supaya saya juga belajar. Semoga bermanfaat.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI