Mohon tunggu...
Kristina Hisman
Kristina Hisman Mohon Tunggu... Wiraswasta - Mahasiswi

Sparkling like a star

Selanjutnya

Tutup

Money

Menaikan Nilai Jual Produk melalui Packaging

6 Juni 2021   20:48 Diperbarui: 7 Juni 2021   00:08 485
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Saya mengutip artikel kembali dari MCKinsey yang berjudul Sustainability in packaging: Investable themes - 2021, yaitu "While buyers claim to have high willingness to pay for more sustainable packaging, purchasing choices are still largely driven by other factors (such as brand, quality of products, and economics). For example, US consumers rank overall sustainability relatively low as a buying criterion among end-use factors; they regard price, quality, brand, and convenience as more important" Masyarakat lebih memilih untuk membayar packaging yang lebih mahal namun memiliki fungsi berkelanjutan. 

Untuk menghadirkan packaging yang bersifat berkelanjutan maka kita harus memikirkan material - material apa saja yang kita pakai untuk packaging tersebut. Dalam hal ini saya memberikan contoh untuk produk apple dimana pada packagingnya sendiri sudah dipastikan bahwa tidak akan mengalami kerusakan jika disimpan selama bertahun - tahun. 

Packaging apple memakai box yang dapat memasukan charger, buku panduan, earphone, handphone dan lain - lain dalam satu kesatuan, Packaging pada apple sudah dirancang untuk menjaga produk tersebut agar sampai di tangan pelanggan tanpa ada kerusakan, mulai dari adanya material yang keras pada kardus apple tersebut. 

6ecc4091-4edb-46d0-ba45-c193ce9a8538-60bd01098ede4866b009bc02.jpg
6ecc4091-4edb-46d0-ba45-c193ce9a8538-60bd01098ede4866b009bc02.jpg
Terdapat sumber lain yang saya ambil, yaitu pada  buku New Product Development Essentials from PDMA - 2015 " Use packaging as a functional component, like flipbox pencil case faber castell. This set a colored pencils comes inside a package that also serves a stand during use". Dari packaging seharusnya dapat memberikan manfaat ganda, seperti pensil warna ini dapat dinaikan pada saat ingin dipakai namun ketika sudah dipakai dapat disimpan kembali dengan cara menurunkan tempat dudukan dari pensil warna tersebut. 

Nah dari contoh - contoh diatas tadi kita sudah bisa menyimpulkan bahwa packaging yang baik haruslah dapat berkelanjutan, masyarakat tidak masalah jika harus membayar lebih untuk biaya packaging loh asal packaging tersebut aman, apalagi sekarang sedang zaman COVID-19 yang mengharuskan kita untuk hidup bersih. 

Oleh karena itu, para pengusaha harus dapat membuat packaging yang memastikan bahwa produk di dalamnya tidak akan rusak. Terdapat banyak kasus yang memakai packaging unik namun produk tersebut tidak dapat sampai dengan selamat di tangan pelanggan, jadi percuma packaging bagus namun produk di dalamnya tidak bisa terjaga. 

Meskipun packaging adalah hal yang sederhana namun dapat mempengaruhi perasaan seseorang baik secara emosional maupun fungsional. Hanya dengan melihat packaging saja banyak orang langsung membeli produk tersebut tanpa mengetahui produk tersebut dengan jelas. Desain dan fungsional dalam packaging merupakan harapan agar packaging dapat menarik kebanyakan masyarakat. Packaging harus dapat menyesuaikan dengan produk yang ditawarkan, usahakan packaging yang kalian buat berbeda dengan desain kebanyakan orang. 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun