Mohon tunggu...
krisnandaiqbal
krisnandaiqbal Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa UIN Walisongo Semarang

Hanya seorang Mahasiswa biasa.

Selanjutnya

Tutup

Gadget

5 Hal yang Harus Kamu Ketahui Sebelum Rakit PC

13 Juni 2021   22:29 Diperbarui: 13 Juni 2021   23:11 733
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Selama pandemi, aktivitas di dunia virtual semakin melunjak. Banyak orang bekerja, dan bersekolah secara virtual. Hal ini tentu saja menyebabkan lonjakan minat para masyarakat untuk merakit PC. 

Mereka memilih merakit PC karena harganya yang terjangkau. Namun tidak banyak orang yang tahu bahwa merakit PC pun ada hal yang harus diperhatikan. Berikut adalah hal yang kamu harus ketahui sebelum kamu merakit PC  :


1. Sesuaikan dengan Kebutuhan Kamu


Semua orang pasti memiliki alasan tersendiri untuk merakit PC. Ada yang untuk bermain game, menjadi streamer, mining bitcoin, mendesain rumah, mengedit video, atau bahkan hanya untuk sekedar kebutuhan bersekolah saja. Walaupun sederhana, tetapi hal ini sangat penting untuk diketahui sehingga kamu bisa mempersiapkan PC seperti apa yang ingin kamu rakit.

2. Sesuaikan dengan Budget Kamu


Kebanyakan orang merakit PC tanpa tahu budget mereka. Padahal budgeting sangat penting untuk dijadikan tolak ukur kamu mendapatkan PC yang sesuai dengan kebutuhanmu. Banyak orang yang rela meminjam uang demi mendapatkan PC idamannya. Sejatinya merakit PC sendiri bisa dilakukan secara berkala, tidak harus langsung mengincar spec yang tinggi. Kamu bisa membeli komponen yang murah terlebih dahulu, lalu meng upgradenya di kemudian hari.

3. Pilih Komponen yang Sesuai dengan Budget Kamu


Tidak seperti laptop yang langsung jadi, PC sendiri mempunyai komponen-komponen yang terpisah dan bisa di upgrade. Nah, dari sini kamu bisa memperhitungkan komponen-komponen dengan apa yang kamu butuhkan. Namun pemilihan komponen itu sangat tricky. Kamu tidak bisa memasukkan sembarang komponen lalu asal jadi. Kamu harus mencari tahu apa kebutuhan kamu, dan mencari tipe komponen yang sesuai dengan Motherboard kamu. Jadi, cermati betul-betul yaa Komponennya...

4. Cari Referensi Spesifikasi yang Kamu Incar


Dengan banyaknya jumlah komponen yang bisa digunakan untuk merakit PC, kamu harus mencari referensi dulu sebelum merakit PC itu sendiri. Jika kamu asal membeli komponen-komponen komputer, jangan menyesal jika komputermu tidak menyala. Karena jika komponen-komponenmu tidak sesuai, maka sistem tidak akan bisa membacanya. Banyak platform yang menyediakan penjelasan tentang komponen-komponen apa saja yang harus kamu beli sesuai dengan budgetmu. Kamu bisa mencarinya di Youtube, Google, atau bahkan bisa tanya ke toko komputer terdekatmu. Jika bingung mencarinya, tulis saja di Google dengan keyword seperti berikut : " PC 10 Jutaan Spec Dewa". Maka kamu akan disuguhkan berbagai macam video atau artikel mengenai spesifikasi yang kamu cari.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Gadget Selengkapnya
Lihat Gadget Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun