Disebutkan juga, petai mengandung flavonoid yang mendukung imunitas. Kandungan senyawa flavonoid menjadi antioksidan yang dapat melawan radikal bebas dan meningkatkan daya tahan tubuh.
Petai menjadi satu-satunya tanaman dengan kandungan flavonoid yang paling tinggi. Rutin mengonsumsi petai dapat membantu agar terhindar dari risiko penyakit seperti diabetes, aterosklerosis, dan kanker.
   Baca juga: Cuaca Hujan Di Awal Januari 2024Â
Petai juga membantu memperlancar buang air besar karena kaya serat. Konsumsi petapi dapat menyumbang energi bagi tubuh karena kandungan tiga macam gula di dalam petai, yaitu glukosa, sukrosa, dan fruktosa.
Selain itu, rutin mengonsumsi petai juga dapat mengurangi tingkat depresi karena kandungan tryptophan di dalamnya.
Satu lagi, petai juga membantu mengontrol kadar gula darah karena kandungan vitamin B6 di dalamnya. Hal ini membantu untuk mengontrol masalah mood yang datang tanpa diundang.
Nah, meski aromanya demikian, kandungan mineralnya yang kaya membuat saya bersemangat untuk memakannya. Tapi perlu diingat, jangan mengonsumsi berlebihan ya. Semua yang berlebihan tentu tidak baik bagi tubuh.
Semoga bermanfaat ...!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H