Pembahasan mengenai kiat-kiat saat kartu ATM tertelan menjadi konten paling menarik perhatian pemabca pekan ini.
Selain itu ada juga digitalisasi bisnis baru, anime Tokyo Revengers dan One Piece, serta seputar kue bulan.
Berikut konten-konten yang masuk ke dalam jajaran Tren Pekan Ini di Kompasiana:
Kartu ATM Tertelan Mesin? Jangan Panik, Lakukan Hal Ini!
Saat kartu ATM Anda tertelan, tetaplah bersikap tenang. Perhatikan keadaan sekitar. Adakah kecurigaan terhadap sikap seseorang di sekitar Anda? Waspada penipuan dengan cara pura-pura ingin menolong. (Baca selengkapnya)
Bisnis Baru Bisa Masuk Digital Setelah Ikutin 4 Trik Social Media Marketing Ini
Bagai kendaraan memerlukan bahan bakar, setiap jenis bisnis yang muncul tentunya membutuhkan bahan bakar agar kehadiran bisnisnya bisa terlihat.
Salah satu caranya adalah dengan memanfaatkan social media marketing sebagai salah satu aktivitas pemasaran yang sering digunakan saat ini. Tidak hanya karena biaya yang digunakan lebih terujur, tapi juga bisa menjangkau potensi yang lebih luas. (Baca selengkapnya)
Jadwal Rilis Tokyo Revengers Season 2: Black Dragon Menjadi Arc Pembuka
Episode terakhir Tokyo Revengers season 1 rilis. Di episode tersebut, Takemichi berhasil naik ke pucuk pimpinan Touman dan ditemani oleh partner sejatinya yaitu Chifuyu.
Takemichi hidup mewah bergelimang harta, sesuatu yang berbeda saat pertama kali ia muncul dalam anime ini. Sebelum time leap, Takemichi hanyalah seorang pegawai di toko kaset. Menariknya meskipun kehidupan Takemichi berubah drastis, ternyata itu hanyalah mimpi buruk. (Baca selengkapnya)
Spoiler "One Piece" 1026: Jack dan Perospero KO, Momonosuke Buat Kaido Kesakitan!
Untuk One Piece 1026, diperkirakan akan bertuliskan "The Decisive Battle" atau yang dalam bahasa Indonesia berarti "Pertarungan Penentuan".
Sepertinya, judul tersebut akan mengacu ke beberapa pertarungan yang hasilnya sudah diperlihatkan, salah satunya adalah pertarungan Jack Vs Inuarashi dan Perospero Vs Nekomamushi. (Baca selengkapnya)
Perayaan Kue Bulan Waktu yang Tepat Memadu Kasih Sayang
Cerita legenda ini bermula dari pangilma Hou Yi berhasil menghilangkan kekeringan yang terjadi di bumi dengan memanah 9 dari 10 matahari.
Karena kehebatan tersebut, Hou Yi diberi hadiah sebotol minuman keabadian oleh Penguasa Langit. Minuman tersebut bisa diminum olehnya dan istrinya, Chang Er, akan mereka bisa berdampingan selamanya. (Baca selengkapnya)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H