Pemerintah berencana membuka pendaftaran seleksi CPNS maupun Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK). Pengumuman pembukaan itu rencananya akan dimulai pada akhir Mei 2021.
Dikutip dari KOMPAS.com, informasi tersebut terungkap dari dokumen bahan paparan Plt Asisten Deputi Perencanaan dan Pengadaan SDM Aparatur Kemenpan RB Katmoko Ari.
Adapun rencana penerimaan pembukaan CPNS dan PPPK 2021 pada 30 Mei-13 Juni 2021 adalah pengumuman seleksi, 31 Mei-20 Juni pendaftaran seleksi, 1-30 Juni 2021 seleksi administrasi dan pengumuman hasil, dan 1-11 Juli masa sanggah.
Kemudian, jadwal ujian CPNS 2021 sendiri pelaksanaan SKD CPNS (CAT BKN) pada Juli-September 2021, pelaksanaan SKB CPNS pada September-Oktober, pengumuman akhir dan masa sanggah pada November, dan Penetapan NIP CPNS pada Desember.
Kamu tertarik untuk mengikut seleksi tahun ini?
Nah, konten-konten dari pengalaman para Kompasianer terkait seleksi tes CPNS berikut ini bisa kamu baca. Siapa tahu bisa membantu kamu lulus tes seleksi CPNS:
1. Bukan hanya kecerdasan, perhatikan 5 hal penting ini agar lulus tes CPNS!
Menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS) memiliki daya pikat bagi sebagian besar masyarakat Indonesia. Untuk itu lulus tes CPNS adalah hal mutlak.
Kompasianer Triwibowo Probo Sukarno berpendapat, agar seseorang lulus tes CPNS harus memperhatikan banyak hal. Menurutnya, setidaknya ada lima hal yang perlu mendapat perhatian.
Pertama adalah cermati petunjuk administratif yang dipersyaratkan. Misalnya, pada formasi cumlaude kualifikasi yang dipersyaratkan adalah lulusan dari kampus terakreditasi A dan program studi terakreditasi A.
Jika tidak memenuhi kriteria, dikatakan dia, jangan coba-coba melamar di jalur tersebut.
"Secara administratif mungkin sistem tetap akan menerima sertifikat akreditasi Anda, tetapi seperti yang sudah-sudah, Anda bisa didiskualifikasi sekalipun Anda telah sampai di tahap pemberkasan akhir," tulisnya.