Bagiamana kamu memaknai angka pada usia? Apakah dengan semakin bertambahnya usia justru menjadi momok yang menakutkan --baik secara fisik/penampilan, mental, hingga kesehatan?
Pada episode Kata Netizen yang ditayangkan Kompas TV, Kamis (18/03) membahas topik menarik, yakni Usia Sekadar Angka.
Topik diskusi kali ini membahas beberapa faktor yang memengaruhi bagaimana seseorang bisa tampak lebih muda --secara tampilan-- daripada usia aslinya.
Diskusi tersebut dengan 3 narasumber bersama Diah Permatasari (aktris), Tara de Thouars (psikolog), dan Listhia HR (Kompasianer/Ahli Gizi).
Seperti pemeran Si Manis Jembatan Ancol, Diah Permatasari kelahiran 25 Januari 1971 ini menceritakan rahasia tetap sehat dan bugar sampai saat ini.
"Tidak ada rahasia dan perawatan khusus. Kuncinya adalah happy, merasa diri tetap muda," ujar Diah Permatasari, sambil tertawa.
Kemudian untuk aktivitas sehari-hari Diah Permatasari termasuk orang yang tidak suka berdiam diri.
"Pagi, jalan kaki dan jika sore masih ada energi renang. Intinya semua dinikmati, disyukuri," lanjutnya.
Jika sudah seperti itu, semestinya tidak lagi insecure terhadap usia yang selalu dipikirkan.
"Kesehatan mental akan memengahuri kesehatan fisik, jadi jika secara mental dan psikologi banyak stres hingga tidak happy, ya otomatis semua penyakit fisik akan keluar," kata Tara De Thouars, Psikolog.
Bahkan bila dibiarkan begitu saja bisa tampak lebih tua, tidak ada aura positifnya, hingga selalu terlihat capai.