Mohon tunggu...
Kompasiana
Kompasiana Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Akun Resmi

Akun resmi untuk informasi, pengumuman, dan segala hal terkait Kompasiana. Email: kompasiana@kompasiana.com

Selanjutnya

Tutup

Program Artikel Utama

Kompasianival 2024 Buka Kesempatan Jadi Volunteer, Ayo Ikutan!

12 Oktober 2024   15:55 Diperbarui: 13 Oktober 2024   22:11 2332
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Menu Daftar Volunteer di microsite Kompasianival 2024

Kompasianer, udah tahu kan kalau Kompasianival bakal kembali hadir tahun ini? Siapa di sini yang sudah nggak sabar menyambut keseruannya? Rasanya pasti campur aduk, ya! 

Nah, kami punya kabar menarik buat kamu yang ingin terlibat lebih pada Kompasianival kali ini!

Tahun ini, Kompasianival mengusung tema "Every Story Matters". Kompasiana percaya bahwa kamu juga bisa berkontribusi nyata dan menjadi sumber inspirasi untuk semua.

Dalam setiap penyelenggaraanya, Kompasianival selalu menghadirkan berbagai tokoh yang siap menginspirasi generasi muda seperti kamu untuk mengembangkan potensi diri. Makanya, jangan ragu untuk berkontribusi! Tunjukkan bahwa kita semua punya potensi besar!

Buat kamu yang gesit, suka tantangan, dan pengen cari pengalaman baru, Kompasiana mengajak kamu untuk bergabung menjadi tim penyelenggara Kompasianival 2024!

Berikut adalah divisi volunteer yang bisa kamu pilih sesuai dengan passion kamu:

1. Liaison Officer (LO Booth, LO Speaker, dll)

2. Tim Produksi

3. Tim Perlengkapan

4. Tim Registrasi

5. Tim Games

Terus, gimana cara ikutannya?

Gampang banget. Pertama kamu buka www.kompasianival.com, lalu pilih kategori volunteer.

Kalau sudah, isi aja form dan minat divisi yang kamu inginkan. Mudah, kan?

Menu Daftar Volunteer di microsite Kompasianival 2024
Menu Daftar Volunteer di microsite Kompasianival 2024

Jangan lupa, sebelum mendaftar cek dulu syarat dan ketentuan berikut:

Syarat:

  • Berusia 18-25 tahun

  • Sehat dan kuat secara fisik, gesit, mampu bekerja sama dalam tim dan memiliki kemampuan berkomunikasi yang baik.

  • Untuk mendaftar sebagai volunteer, kamu harus memiliki akun Kompasiana terlebih dahulu. Jika belum memiliki akun, silakan daftar di www.kompasiana.com. Setelah itu, dalam posisi login akun, lanjutkan dengan mengisi kolom data diri yang ada pada menu Daftar Volunteer di microsite Kompasianival 2024.

  • Pendaftaran akan dibuka pada 14 - 18 Oktober 2024 aja lho! Jadi, jangan sampai terlewat nih.

Ketentuan:

  • Penempatan divisi akan ditetapkan kemudian sesuai dengan kapasitas calon. Divisi dapat berubah seiring dengan kebutuhan Kompasianival 2024.

  • Volunteer terpilih akan mendapatkan uang saku dan sertifikat.

  • Volunteer terpilih akan diumumkan melalui berita admin Kompasiana pada tanggal 22 Oktober 2024

Tunggu apalagi? Persiapkan dirimu untuk jadi volunteer Kompasianival 2024 "Every Story Matters" dan dapatkan pengalaman seru dalam persiapan ajang kumpul kreator konten terbesar se-Indonesia!

Jangan lupa juga ikutin terus update informasi terkait rangkaian kegiatan Kompasianival tahun ini. Kunjungi microsite Kompasianival 2024 di www.kompasianival.com dan jadi bagian dari keseruan ini! 

Ayo, ikut serta dan jadilah bagian dari cerita luar biasa ini! 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Program Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun