Ajang kopi darat terbesar di Indonesia bagi para kreator konten dan komunitas kembali hadir.
Kompasianival 2021 diselenggarakan pada Sabtu, 27 November 2021 secara virtual dengan mengusung tema: "Optimis Melangkah".
Ada banyak sesi yang seru bisa Kompasianer ikuti: dari lebih pasti mengelola finansial oleh Aulia Akbar, perencana keuangan; mengadopsi pendekatan perdagangan elektronik oleh William Sunito, CEO Toko Wahab.
Tidak hanya itu, masih ada edukasi tentang dunia kesehatan lewat platform digital oleh dr. Decsa Medika Hertanto, SpPD yang berprofesi sebagai Dokter dan konten kreator.
Kemudian, kita akan juga ada bincang-bincang tentang dunia literasi bersama Maman Suherman dan Mice (kartunis).
Tidak cuma yang "serius-serius", ada pula hiburan maraton nonton film di Kompasianival 2021. Pula akan hadir pula Dewi Puspasari dari KOMiK dan Ivan Padak Demon dari Pijaru yang akan ngajak kamu ngobrolin produksi film dan profesi film reviewer.
Dan tentu saja ada Kompasiana Awards dan Trivia Tournament!
Dari sekian banyak acara yang akan digelar nanti, sesi apa yang benar-benar Kompasianer ingin ikuti?
Sudah menyiapkan pertanyaan apa saja untuk kemudian bisa diaplikasian dan tuliskan pasca Kompasianival 2021?
Silakan tambah label Kompasianival 2021 (menggunakan spasi) pada tiap konten yang dibuat.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H