Pekan Olahraga Nasional atau PON Papua tak lama lagi akan dilaksanakan. Kamu sudah siap dukung tim jagoan?
PON Papua akan berlangsung pada 2 hingga 15 Oktober dan dilaksanakan di empat klaster, yaitu Kota Jayapura, Kabupaten Jayapura, Kabupaten Mimika, dan Kabupaten Merauke.
Ajang kali ini akan ada 37 cabang olahraga dan 56 disiplin olahraga yang akan dipertandingkan.
Nah, dari ke-37 cabor mana yang paling Kompasianer tunggu? Adakah atlet yang Kompasianer kenal maupun mewakili daerah dalam kejuaraan tahun ini? Bisa juga ceritakan profilnya agar kita lebih mengenal atlet-atlet daerah.
Yuk, berikan dukungan kepada atlet atau provinsi daerah yang mewakili dalam PON kali ini dengan menyematkan label PON Papua pada tiap konten yang kamu buat.
Torang Bisa!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H