Mohon tunggu...
Kompasiana
Kompasiana Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Akun Resmi

Akun resmi untuk informasi, pengumuman, dan segala hal terkait Kompasiana. Email: kompasiana@kompasiana.com

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Artikel Utama

Indonesia Nyepi di Rumah

24 Maret 2020   22:46 Diperbarui: 25 Maret 2020   04:24 1832
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Seluruh Umat Hindu di Indonesia merayakan Hari Suci Nyepi Saka 1942 yang jatuh pada hari Rabu (25/03/2020).

Saat Hari Raya Nyepi, umat Hindu diharuskan untuk melaksanakan Catur Brata Penyepian. Di antaranya Amati Karya (tidak bekerja), Amati Lelungan (pantang berpergian), Amati Lelanguan (pantang menikmati hiburan), dan Amati Geni (pantang menyalakan api).

Tujuannya adalah agar tercipta suasana sepi, menepi sejenak dari hiruk pikuknya kehidupan dan menghindari nafsu atau keserakahan sifat manusia demi menyucikan Bhuwana Agung (alam semesta) dan Bhuwana Alit (manusia).

Di Bali, yang menjadi provinsi dengan umat Hindu terbanyak se-Indonesia, Hari Raya Nyepi diperingati dalam suasana duka. Penyebaran Covid-19 membuat rangkaian Upacara Melasti, yakni prosesi adat jelang Nyepi hanya boleh diikuti oleh maksimal 25 orang. Tidak ada pawai ogoh-ogoh dan keriaan massal yang biasanya menjadi ciri khas masyarakat Bali.

Bahkan, Gubernur Bali Wayan Koster mengimbau warga untuk tetap berada di rumah pada hari-hari setelah Nyepi berlangsung.

Kompasianer, mari ikut berbela rasa dengan saudara-saudari kita yang mesti merayakan hari raya di masa sulit ini. Tunjukkan empatimu dengan membuat konten di Kompasiana.

Kamu juga bisa memberikan reportase Nyepi, pengalaman pribadi, maupun yang terjadi di sekitar kamu dengan melalui tulisan, foto, ataupun video. Sematkan label Nyepi 2020 (menggunakan spasi) pada tiap kontenmu.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun