[caption id="attachment_399157" align="aligncenter" width="534" caption="Salah satu scene di Film 2014, Siapa di Atas Presiden? (Foto: 2014, Movie Dapur Film & Mahaka Still EJP)"][/caption]
Halo Kompasianer Movie Mania!
Setelah beberapa minggu kemarin teman-teman dari KOMiK (Kompasianer Only Movie enthus(i)ast Klub) mengadakan nonton bareng film korea yang berjudul "Ode to My Father". Kali ini Kompasiana kembali lagi mau mengajak seluruh Kompasianer untuk nonton bareng film yang akan tayang perdana pada hari kamis tanggal 26 Februari 2015. Yap, film tersebut adalah "2014, Siapa di Atas Presiden?".
Film garapan sutradara Hanung Bramantyo dan Rahabi Mandra ini menceritakan dunia politik dan sepak terjang seorang politikus yang memiliki ambisi untuk membersihkan dunia politik Indonesia dari kasus korupsi, namun usahanya dijegal dengan skenario konspirasi jahat. Film yang dibintangi pasangan selebriti Rio Dewanto dan Atiqah Hasiholan akan memancing penonton, seperti apa dunia di belakang pemerintahan suatu negara.
Penasaran seperti apa filmnya? Simak terlebih dahulu official trailer film "2014, Siapa di Atas Presiden?"
Bagaimana? Seru kan!
Pada saat pemutaran film juga akan hadir Executive Producer dan Sutradara film tersebut, mereka akan berbagi cerita seputar pembuatan film yang menghabiskan dana kurang lebih 7 miliar. Bagi Kompasianer yang tertarik untuk ikutan nonton bareng Kompasiana, Simak rincian acaranya berikut ini.
- Hari, tanggal: Kamis, 26 Februari 2015
- Waktu: 18.30 WIB - selesai (Diharapkan datang 30 menit sebelum acara dimulai)
- Tempat: Fx Lifestyle X'nter - Sudirman (PETA)
- Narasumber:
- Celerina Tjandra Judisari (Executive Producer)
- Rahabi Mandra (Sutradara)
- Kuota: 30 Kompasianer
Kompasianer dapat mendaftarkan diri kamu dengan mengirimkan identitas lengkap dan dapat dikirim melalui email ke kompasiana[at]kompasiana[dot]com dengan subjects Nobar Film "2014, Siapa di Atas Presiden?". Berikut persyaratan calon peserta:
- Terdaftar sebagai member Kompasiana
- Akun sudah TERVERIFIKASI (Belum terverifikasi? Klik di SINI)
- Peserta terpilih wajib menuliskan artikel seputar review dan acara nobar di Kompasiana
- Pendaftar wajib join di Facebook Groups (KOMiK -Â Kompasianer Only Movie enthus(i)ast Klub)
- Mengirimkan data diri lengkap;
- Nama lengkap
- Alamat
- Nomor HP
- Username URL Kompasiana
Setelah mendaftar peserta terpilih akan mendapatkan balasan konfirmasi dari tim Kompasiana jadi daftar sekarang juga dan catat tanggal nobarnya jangan sampai ketinggalan! (KEV)