Mohon tunggu...
Kompas.com
Kompas.com Mohon Tunggu... Administrasi - Kompas.com

Kompas.com merupakan situs berita Indonesia terlengkap menyajikan berita politik, ekonomi, tekno, otomotif dan bola secara berimbang, akurat dan terpercaya.

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Bima Sakti Tegaskan Indonesia Tak Akan Main Mata dengan Filipina

22 November 2018   12:12 Diperbarui: 22 November 2018   12:35 345
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Pelatih timnas Indonesia Bima Sakti (kiri) memimpin jalannya latihan timnas Indonesia di Stadion Nasional, Singapura, Kamis (8/11/2018). Timnas Indonesia akan menjalani laga perdana penyisihan grub B Piala AFF 2018 melawan timnas Singapura di Stadion Nasional, Singapura pada Jumat 9 November 2018.JAKARTA, KOMPAS.com - Pelatih timnas Indonesia, Bima Sakti, menegaskan tidak akan main mata dengan Filipina pada laga terakhir Grup B Piala AFF 2018.

Pertandingan yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (25/11/2018) nanti memang sudah berpengaruh bagi Indonesia. Namun, laga ini bakal menjadi penentu nasib Filipina untuk lolos ke semifinal.

Tujuh poin yang dimiliki Filipina saat ini masih belum aman untuk melaju ke semifinal Piala AFF 2018.

Kelolosan Filipina juga tergantung dari hasil pertandingan Thailand yang menjamu Singapura di Stadion Rajamangala, Bangkok, Minggu (25/11/2018).

Singapura saat ini memiliki enam poin dan Thailand yang berada di puncak klasemen Grup A sudah mengantongi tujuh angka.

Jika Singapura meraih kemenangan melawan Thailand, maka Filipina bisa gugur andai dikalahkan juga timnas Indonesia.

Artinya, juara Grup B akan diraih Singapura, sedangkan Thailand keluar sebagai runner up karena unggul jumlah gol dari Filipina.

Baca juga: Indonesia Tersingkir di Piala AFF 2018, Bima Sakti Siap Dipecat

Filipina memang hanya membutuhkan hasil imbang melawan timnas Indonesia bila ingin lolos ke semifinal Piala AFF 2018. Namun, tiket semifinal bisa diraih Filipina bila Singapura menelan kekalahan dari Thailand.

Kendati demikian, pelatih timnas Indonesia, Bima Sakti, menegaskan tidak akan memberikan kesempatan kepada Filipina untuk mendapatkan poin dari SUGBK.

Meskipun timnas Indonesia sudah gugur, Bima Sakti akan menurunkan skuad terbaiknya demi mendapatkan kemenangan melawan Filipina.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun