Mohon tunggu...
Kompas.com
Kompas.com Mohon Tunggu... Administrasi - Kompas.com

Kompas.com merupakan situs berita Indonesia terlengkap menyajikan berita politik, ekonomi, tekno, otomotif dan bola secara berimbang, akurat dan terpercaya.

Selanjutnya

Tutup

Olahraga Pilihan

Hari Ini, Kirab Obor Asian Para Games Singgah di Makassar

12 September 2018   09:16 Diperbarui: 12 September 2018   09:20 511
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Ilustrasi Asian Para Games 2018KOMPAS.com - Kirab obor Asian Para Games 2018 pada hari Rabu (12/9/2018) akan singgah ke ibu kota Sulawesi Selatan, Kota Makassar.

Rencananya, obor akan diarak keliling Kota Makassar dari kantor gubernur hingga ke Lapangan Karebosi.

Koordinator Panitia Pawai Obor Kota Makassar, Angelica Maria Rompas, mengaku optimistis acara ini akan berjalan lancar.

"Kami sudah siap melaksanakan pawai Obor Api Asian Para Games III secara maksimal," kata Koordinator Panitia Pawai Obor Kota Makassar, Angelica Maria Rompas, dalam siaran pers yang diterima BolaSport.com, Selasa (11/9/2018).

Baca juga:Amankan Asian Para Games, Begini Rencana Aparat Keamanan Indonesia

"Yang pasti, kami akan kemas acaranya dengan baik sehingga membawa kesan dan pesan baik bagi masyarakat Kota Makassar sekaligus menyukseskan kampanye Indonesia sebagai negara ramah kaum disabilitas yang sejak awal digaungkan Pak Raja Sapta Oktohari," ujar Angelica.

Obor api Asian Para Games III dengan slogan "Gelorakan Semangat Peduli Disabilitas" sudah diterbangkan dari Ternate sejak 9 September lalu ke Makasar. Begitu tiba, api langsung diinapkan di rumah jabatan Gubernur Sulsel.

Pawai obor di kota Makassar ini akan dihadiri berbagai kalangan.

Mereka adalah Ketua Panitia Pelaksana Asian Para Games (Inapgoc) Raja Sapta Oktohari, Kapolri Jenderal Pol Tito Karnavian, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah, Kapolda Sulsel Irjen Umar Septono, Kasdam XIV Hasanuddin, Brigjen TNI Budi Sulistijono, dan pejabat setempat.

Baca juga:Imam Nahrawi Pastikan Infrastruktur Ramah bagi Kaum Disabilitas Sudah Dibangun untuk Asian Para Games 2018

"Kami juga mengundang berbagai komunitas disabilitas lainnya untuk memeriahkan pawai obor api Asian Para Games III," ucap Angelica.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun