Mohon tunggu...
Kompas.com
Kompas.com Mohon Tunggu... Administrasi - Kompas.com

Kompas.com merupakan situs berita Indonesia terlengkap menyajikan berita politik, ekonomi, tekno, otomotif dan bola secara berimbang, akurat dan terpercaya.

Selanjutnya

Tutup

Money Pilihan

Rupiah Terus Melorot, Merugikan ataukah Menguntungkan?

25 Juli 2018   06:18 Diperbarui: 25 Juli 2018   07:25 725
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi rupiah dan dollar AS

Untung rugi nilai tukar rupiah melemah

Pelemahan nilai tukar rupiah adalah berita buruk bagi masyarakat Indonesia yang akan bepergian ke luar negeri, atau bagi mereka yang akan belanja online. Tiket pesawat, tarif hotel dan harga-harga barang impor dalam dollar AS menjadi lebih mahal bagi konsumen Indonesia.

Ketika importir merugi, eksportir Indonesia justru diuntungkan dengan situasi ini. Bagi konsumen di luar negeri, barang-barang Indonesia menjadi lebih murah ketika rupiah melemah. Produk buatan Indonesia yang di ekspor akan menjadi lebih kompetitif di pasar dunia.

Ketika ekspor naik dan impor turun, net ekspor Indonesia akan meningkat. Pertumbuhan jangka pendek ekonomi Indonesia dalam hal ini akan terpacu.

Ini akan membantu meningkatkan pertumbuhan ekonomi Indonesia yang beberapa tahun ini macet di level 5 persen.

Untuk mendapatkan analisis yang lebih menyeluruh tentang dampak ekonomi pelemahan rupiah, kita harus melihat pergerakan rupiah di dalam indeks real effective exchange rate (REER).

Indeks REER tidak cuma melihat nilai tukar nominal rupiah terhadap dollar AS. Lebih dari itu, REER indeks melihat pergerakan rupiah secara rata-rata terhadap beberapa mata uang penting dari negara-negara yang menjadi mitra dagang Indonesia, seperti dollar AS Amerika, yuan, euro, dan yen.

Di samping itu, REER indeks juga melihat dampak inflasi domestik maupun luar negeri terhadap posisi dagang Indonesia.

Kesimpulan bahwa Indonesia akan lebih kompetitif dalam perdagangan dunia, baru bisa kita dapatkan bila rupiah tidak cuma menurun terhadap dollar AS, tapi juga menurun secara indeks REER.

Dalam hal ini, data dari global makro ekonomi database CEIC menunjukkan ada penurunan di dalam rupiah REER indeks pada periode April 2017 sampai Maret 2018.

Sekarang kita benar-benar dapat mengambil kesimpulan bahwa pelemahan rupiah akan baik untuk posisi perdagangan dan ekonomi Indonesia.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun