Mohon tunggu...
Kompas.com
Kompas.com Mohon Tunggu... Administrasi - Kompas.com

Kompas.com merupakan situs berita Indonesia terlengkap menyajikan berita politik, ekonomi, tekno, otomotif dan bola secara berimbang, akurat dan terpercaya.

Selanjutnya

Tutup

Hukum Pilihan

Densus 88 Tangkap Kakak Adik Terduga Teroris di Kota Malang

18 Mei 2018   00:02 Diperbarui: 18 Mei 2018   00:02 688
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Suasana di kediaman ARH dan INM di Jalan Gading Pesantren Blok III nomor 1 RT 1 RW 6 Kelurahan Gading Kasri, Kecamatan Klojen, Kota Malang pascapenangkapan terduga teroris, Kamis (17/5/2018) malam.

Suasana di kediaman ARH dan INM di Jalan Gading Pesantren Blok III nomor 1 RT 1 RW 6 Kelurahan Gading Kasri, Kecamatan Klojen, Kota Malang pascapenangkapan terduga teroris, Kamis (17/5/2018) malam.MALANG, KOMPAS.com - Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri menangkap dua terduga teroris di Jalan Gading Pesantren Blok III nomor 1 RT 1 RW 6 Kelurahan Gading Kasri, Kecamatan Klojen, Kota Malang, Kamis (17/5/2018) sekitar pukul 19.00 WIB.

Kedua terduga yang ditangkap merupakan kakak beradik, yakni ARH dan adiknya INM.

Kapolres Malang Kota, AKBP Asfuri membenarkan adanya penangkapan itu. Menurutnya, dua orang yang ditangkap langsung dibawa ke Surabaya.

"Iya betul. Tapi yang bersangkutan langsung dibawa ke Surabaya," katanya melalui pesan tertulis kepada Kompas.com.

"Dua orang (yang diamankan). Secara rincinya nanti dari Polda yang release," imbuhnya.

Baca juga: Ketika Risma Tiba-tiba Bersujud di Kaki Anggota Takmir Masjid

Ketua RT 1 Kelurahan Gading Kasri, Abdul Mukhid Murtadho mengaku tidak mengetahui saat dilakukan penangkapan.

Kendati demikian, ia membenarkan bahwa dua orang warganya ditangkap Densus 88.

"Kebetulan kejadian ini ada di wilayah kami. Sebelumnya kami juga tidak tahu ada hal-hal yang mencurigakan atau hal-hal seperti ini," tuturnya.

Selain itu, tidak ada gelagat mencurigakan dari dua orang yang ditangkap. ARH yang bekerja sebagai cleaning service di Universitas Negeri Malang aktif di kegiatan karang taruna.

Namun untuk INM, ia mengaku tidak mengetahuinya karena jarang di rumah dan sering berada di luar kota.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Hukum Selengkapnya
Lihat Hukum Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun