Mohon tunggu...
Kompas.com
Kompas.com Mohon Tunggu... Administrasi - Kompas.com

Kompas.com merupakan situs berita Indonesia terlengkap menyajikan berita politik, ekonomi, tekno, otomotif dan bola secara berimbang, akurat dan terpercaya.

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Inggris Dibungkam 10 Pemain Perancis

14 Juni 2017   05:00 Diperbarui: 14 Juni 2017   11:40 147
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Pennyerang tim nasional Inggris, Harry Kane (tengah), berselebrasi dengan rekan setim seusai mencetak gol dari titik penalti dalam laga persahabatan melawan Perancis di The Stade de France Stadium, Saint-Denis, pada 13 Juni 2017.

PARIS, KOMPAS.com - Tampil dengan 10 pemain sejak awal babak kedua tidak membuat Perancis inferior di hadapan Inggris. Les Bleus justru sukses meraih kemenangan 3-2 dalam pertandingan uji coba yang digelar di Stade de France, Selasa (13/6/2017).

Gol Perancis diciptakan oleh Samuel Umtiti (menit ke-22), Djibril Sidibe (43'), serta Ousmane Dembele (78').

Torehan dari kubu tuan rumah itu membuat dwigol Harry Kane (9' dan 48') tak cukup memenangkan Inggris.

Dalam pertandingan tersebut, kedua tim tampil berimbang. Jumlah penguasaan bola di sepanjang pertandingan hampir selalu terbagi rata.

Namun, Perancis tampil lebih efektif. Les Bleus mampu memiliki jumlah tembakan lebih banyak dengan 13 peluang yang tujuh di antaranya tepat sasaran, sedangkan Inggris hanya memiliki delapan tembakan dengan tiga shots on target.

Sejak menit pertama pertandingan, Perancis langsung melancarkan tekanan ke pertahanan Inggris secara tepat, tapi tim tamu justru mampu unggul terlebih dahulu secara cepat.

Pada menit kesembilan, Inggris berhasil mencetak gol melalui Harry Kane. Striker Tottenham Hotspur itu sukses menyambut umpan silang bek Ryan Bertrand di depan gawang Prancis.

Baru pada menit ke-22, Prancis berhasil menyamakan kedudukan. Umpan tendangan bebas Thomas Lemar yang berhasil disambut Olivier Giroud dengan tandukan masih mampu diblok kiper Tom Heaton.

Bola muntah yang mengarah ke Samuel Umtiti tidak disia-siakan oleh bek FC Barcelona itu untuk mencetak gol.

 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun