JAKARTA, KOMPAS.com - Sejumlah organisasi masyarakat akan menggelar aksi unjuk rasa pada Jumat (31/3/2017) yang mereka sebut sebagai "Aksi 313".
Rencananya, massa akan berjalan kaki sesudah menunaikan shalat Jumat berjemaah di Masjid Istiqlal menuju Istana Merdeka. Rencana aksi itu akan berdampak pada jalur bus transjakarta yang melintasi di sekitar Istiqlal dan Istana Merdeka.
"Sehubungan demo 313 di Istiqlal, akan ada beberapa pengalihan rute transjakarta," kata Wibowo dari bagian Humas PT Transjakarta dalam keterangan tertulisnya, Jumat.
Berikut adalah pengalihan rute bus transjakarta yang akan dilakukan:
Koridor 1: Dari Blok M - Bank Indonesia - Patung Kuda belok kiri - RS Budi Kemuliaan belok kanan - Tanah Abang belok kiri - Petojo belok kanan - RS Tarakan belok kanan - HCB - Kota Dari Kota - HCB - Juanda - Pasar Baru belok kanan - Pejambon - Tugu Tani putar balik lewat BalaiKota - Bank Indonesia - Blok M
Koridor 2: Dari HCB - Juanda - Pasar Baru - Pejambon - Tugu Tani - Kwitang - Pulogadung Dari Pulogadung - Atrium Senen - Polsek Sawah Besar belok kanan masuk Gunung Sahari - Masuk Koridor 5 - Jl. KH Samanhudi - Sawah Besar belok kiri - HCB
Koridor 3: Dari Halte HCB - Puter PosPol HCB - Kalideres (perpendekan). Dari Kalideres arah HCB Normal
Koridor 6 : Dari Ragunan - Dukuh Atas (perpendekan rute) Reguler
Koridor 7a: Dari HCB - Juanda - Pasar Baru - Lapangan Banteng - Borobudur - Penabur belok kanan - Senen - PGC. Dari PGC - Senen - Budi Utomo - Armabar keluar jalur - Golden Truly belok kiri - Jl KH Samanhudi - Sawah Besar belok kiri - HCB
Koridor 8: Dari Halte HCB - putar di PosPol HCB - Roxy - Lebak Bulus. Dari Lebak Bulus arah HCB normal.
Baca juga: Ada Aksi 313, Hindari Sejumlah Ruas Jalan Ini