KOLAKA, KOMPAS.com - Di mana pun Susi Pudjiastuti berada, dia kerap jadi pusat perhatian. Pasalnya, sebagai menteri, dia kerap tidak sungkan dan gengsi melakukan hal-hal sederhana, juga nyeleneh, menurut orang-orang.
Termasuk kala Menteri Kelautan dan Perikanan RI ini melakukan kunjungan kerja di Kota Kolaka, Sulawesi Tenggara, 20-21 Maret lalu. Atas polah dan omongannya, warga dibuat terbahak dan geleng-geleng kepala.
Bahkan, sesaat setelah tiba di Bandara Sangia Nibandera, Senin (20/3/2017), Susi sudah mulai bikin warga geleng-geleng kepala.
1. Sidak mendadak hingga lempar jala ke empang
Dari bandara, puluhan mobil rombongan bergerak menuju Kolaka. Namun tiba-tiba, Susi dan sejumlah rombongan berbalik arah menuju ke sebuah desa, yaitu Desa Hakatutobu. Puluhan mobil rombongan lainnya terus melaju ke tujuan awal.
Di Desa Hakatutobu, Susi disambut oleh puluhan anak nelayan yang berebutan bersalaman dengan dirinya. Mereka tak menyangka Susi datang siang itu.
Susi lalu berdialog di bawah terik matahari dengan sejumlah nelayan. Nelayan yang menghampiri Susi, sontak saja tertawa terbahak saat Susi memeriksa bubu milik warga.
“Ya itu bubu alat tangkap ikan, di dasar laut dipakai, Bu,” kata salah satu warga Desa Hakatutobu.
Dia lalu kagum karena Susi datang dengan tampilan sederhana.
Saat diajak memanen udang oleh petani tambak di Kecamatan Kolaka, tidak ada yang menyangka Susi langsung bergegas mengangkat jala dan melemparkannya ke tambak udang.