Pilpres 2024 selalu menjadi misteri. Mengenai siapa yang akan menjadi Presiden RI berikutnya selalu mengundang rasa penasaran. Sebabnya era kepemimpinan Jokowi akan berakhir dan siapapun yang memimpin akan menentukan 5 tahun kehidupan bangsa ini.
Penulis mengkategorikan calon pemimpin dari dua kubu yang berbeda. Bukanlah partai politik, atau penganut aliran kiri-kanan, namun dari golongan yang dijagokan dan tidak diperhitungkan.
Sebelum kemunculan Jokowi pada 2014, ia termasuk golongan yang tidak dijagokan. Memulai karir politiknya sebagai Walikota Solo, ia kemudian terpilih bersama Ahok memimpin DKI Jakarta.
Golongan yang tidak dijagokan ini seringkali mendapat gelar sebagai "Satrio Piningit," alias mereka yang tidak pernah disangka-sangka akan memegang kekuasaan tertinggi di Indonesia.
Sebelumnya, sudah ada dua artikel yang membahas mengenai 10 figur yang berasal dari golongan yang diajukan. Bukan tanpa alasan, namun memang berbagai lembaga survei di Indonesia telah mencatat nama-namanya.
Baca juga: Numerologi, Bagaimana Peluang 5 Capres 2024 ini, dan Rasio Keberhasilannya?Â
Baca juga: Numerologi, Bagaimana Peluang 10 Capres 2024 ini, dan Rasio Keberhasilannya?Â
Nah, tulisan kali ini akan menjadi menarik, karena yang dibahas adalah mereka yang tidak dijagokan. Mungkin ada yang berpikiran "No-way," akan tetapi, penulis tetap berprinsip bahwa Satrio Piningit adalah mereka yang tidak pernah digadang-gadangkan, bahkan mungkin sudah ditolak duluan.
Penulis akan menganalisis Struktur Numerologi-nya, dan bagaimana Rasio Hoki dan Daya Tahan Hoki yang berasal dari keharmonisan Tanggal Lahir dan nama. Selain itu, penulis juga akan memberikan nilai Rasio Kesuksesan di Tahun 2024, yang dikenal sebagai Tahun Pilpres.
Penjelasan Rasio Hoki, Daya Tahan Hoki, dan Rasio Kesuksesan Tahunan
Rasio Hoki, menceritakan bagaimana mudahnya (atau susahnya) seseorang menemukan peluang dalam hidupnya.
Rasio ini berkisar dengan jarak angka; 1.00 (Paling Bagus) dan 10.00 (Paling Buruk).
Rasio Daya Tahan Hoki, menceritakan seberapa mampu seseorang membuat hoki atau peluang bertahan pada dirinya.
Rasio ini berada pada jarak angka; 100.00 (Paling Bagus) hingga 25.00 (Paling Buruk).
Rasio Tahunan (Rasio Kesuksesan Tahunan). Menceritakan bagaimana vibrasi Struktur Numerologi seseorang berada pada tahun-tahun tertentu. Semakin bagus, maka semakin besar peluang kesukesannya pada tahun tersebut.
Rasio Tahunan yang terbaik adalah 100.00 dan yang terburuk adalah 25.00.
Baca juga: Ayo Unduh Apk Numerology Pythagoras, dan Penjelasan Langsung dari KreatorÂ
Pemilihan figur ini hanya dilakukan secara lacak dari ide yang kocak. Jangan terlalu serius, karena ini hanya merupakan analisis yang belum tentu menjadi kenyataan saja. Mari kita ulik bersama!
Giring Ganesha Djumaryo, 14.07.1983
Struktur Numerologi, [A1:6, A2:1, A3:8, A4:14/5]
Katanya sih mewakili kaum milenial. Bagaimana tidak, karirnya di blantika musik Indonesia memang memiliki trek rekor yang cukup bagus. Lagunya sering nge-hits bersama band Nidji, yang membuahkan jutaan fans di seluruh Indonesia.
Kompasiana sendiri bahkan pernah membuat Topik Pilihan terkait hal ini, dan penulis juga sempat membahasnya.
Baca juga: Apakah Satrio Piningit Jago Nyani di Ramalan Joyoboyo?Â
Bagaimana Analisis Rasio Numerologinya?
Rasio Hoki Giring berada pada angka 4.67 (Bagus), sementara Rasio Daya Tahan Hoki adalah 66.67 (Bagus).
Rasio Kesuksesan pada Tahun 2024 adalah sebesar: 75.00 (Sangat Bagus).
Kesimpulan: Sebenarnya tidak ada yang terlalu istimewa dari Rasio Hoki dan Daya Tahan Hoki Giring. Namun di tahun 2024, Rasio Kesuksesan-nya meningkat sangat tajam menjadi 75.00 poin. Apakah ini merupakan kesempatannya terpilih sebagai presiden, atau minimal pesaing yang patut diperhitungkan? Kita tunggu saja.
Basuki Tjahaya Purnama, 29.06.1966
Struktur Numerologi, [A1:3, A2:6, A3:3, A4:2]
Pria asal Bangka ini kalah pada pertempuran dan bahkan masuk penjara akibat tuduhan penistaan agama. Akan tetapi, gaya kepemimpinannya yang kerap meledak-ledak, selalu menarik perhatian publik, dan tidak membuat kiprahnya meredup.
Bagaimana Analisis Rasio Numerologinya?
Rasio Hoki BTP berada pada angka 5.33 (Rata-Rata), sementara Rasio Daya Tahan Hoki adalah 75.00 (Sangat Bagus).
Rasio Kesuksesan pada Tahun 2024 adalah sebesar: 60.00 (Bagus).
Kesimpulan: Rasio Hoki rata-rata dengan nilai 5.33. Namun yang sangat bagus adalah Rasio Daya Tahan Hoki-nya sebesar 75.00 poin. Suatu rasio yang cukup langka. Namun sayangnya, Rasio Tahunan 2024 BTP ini hanya 60.00 saja. Tapi jangan lupa, Jokowi juga terpilih menjadi presiden di tahun 2019 dengan rasio tahunan yang sama.
Muhammad Rizieq Shihab -- 24.08.1965
Struktur Numerologi, [A1:8, A2:6, A3:11/2, A4:6]
Pria ini memiliki banyak pendukung di bawah ormas Front Pembela Islam (FPI). Meskipun bukan partai politik, namun pengikut setianya yang militan berada di hampir seluruh Indonesia.
Tetapi, kegiatan akbar dari para pengikutnya yang menyambut kepulangannya, juga tak luput protes dari banyak pihak yang merasa terganggu. Hal ini juga tidak terlepas dari citra masa lalu FPIÂ yang kerap bentrok dengan berbagai kepentingan masyarakat yang berbeda. Â
Bagaimana Analisis Rasio Numerologinya?
Rasio Hoki HRS berada pada angka 2.67 (Super Bagus), sementara Rasio Daya Tahan Hoki adalah 66.67 (Bagus).
Rasio Kesuksesan pada Tahun 2024 adalah sebesar:Â 60.00 (Bagus).
Kesimpulan:Â Jika dibandingkan dengan Ahok yang pernah menjadi "lawannya," pria ini memiliki Rasio Hoki yang jauh lebih bagus. Akan tetapi Rasio Daya Tahan Hoki-nya hanya berada pada angka 66.67. Tidak cukup bagus untuk tetap "hoki."
Sementara angka Rasio Tahunan di 2024 juga sama dengan Ahok, berada pada level 60.00 poin saja.
Nikita Mirzani -- 17.03.1986
Struktur Numerologi, [A1:8, A2:1, A3:2, A4:8]
Yang memberikan ultimatum adalah Uztaz Maaher Al-Thuwailibi. Tak luput juga Maaher menyertakan kata-kata kasar "lo**e oplosan, dan penjual se****ng" kepada Nikita. Penyebabnya karena melalui Instagram Story-nya, Nikita menyebut nama HRS sebagai tukang obat.
Balas membalas pantun kemudian masih terjadi di dunia maya. Tidak sampai disini. Nikita yang tidak terima disebut dengan lo**e, kemudian balas melaporkan Ustaz Maheer ke polisi.
Bagaimana Analisis Rasio Numerologinya?
Rasio Hoki Nikita Mirzani berada pada angka 4.67 (Bagus), sementara Rasio Daya Tahan Hoki adalah 66.67 (Bagus).
Rasio Kesuksesan pada Tahun 2024 adalah sebesar: 70.00 (Sangat Bagus).
Kesimpulan: Tidak ada yang terlalu menonjol dalam Rasio Hoki dan Daya Tahan Hoki Nikita. Akan tetapi energinya di tahun 2024 meningkat dengan sangat tajam menjadi 70.00 poin. Angka yang lebih tinggi dibandingkan dengan BTP dan HRS.
Nah, mengapa penulis memasukkan nama Nikita Mirzani sebagai salah satu Satrio Piningit? Karena memang namanya sedang naik daun. Tapi tidak ada salahnya jika analisis lacak dan kocak ini juga melibatkan dirinya yang terkenal dengan julukan Ratu nyali bukan? Lagipula untuk mengubah sesuatu, seseorang terkadang harus punya nyali yang besar. Setuju?
Abdul Somad Batubara -- 18.05.1977
Struktur Numerologi, [A1:2, A2:14/5, A3:8, A4:9]
Selain itu, Uztaz Abdul Somad (UAS) juga aktif membahas isu-isu nasionalisme dan berbagai masalah sosial di tanah air. Salah satu yang membuat dirinya menarik, adalah kemampuannya membawa dakwah dalam bahasa yang lugas dan mudah dimengerti.
Bagaimana Analisis Rasio Numerologinya?
Rasio Hoki UAS berada pada angka 4.00 (Bagus), sementara Rasio Daya Tahan Hoki adalah 50.00 (Rata-Rata).
Rasio Kesuksesan pada Tahun 2024 adalah sebesar: 80.00 (Super Bagus).
Kesimpulan: Rasio Hoki dan Daya Tahan Hoki dari UAS tidak terlalu istimewa, bahkan berada di angka rata-rata saja. Namun coba lihat Rasio Tahunan 2024, angka yang sangat tinggi dan mencapai 80.00 poin. Apakah in menanda adanya peluang besar yang akan datang? Kita lihat saja.
Terawan Agus Putranto -- 05.08.1964
Struktur Numerologi, [A1:6, A2:3, A3:3, A4:5]
Tentu ini hanyalah ungkapan kekecewaan dari masyarakat. Bukan masalah pandemi-nya, namun karena dirinya tidak pernah tampil di depan publik, di tengah isu kesehatan besar yang menimpa Indonesia dan dunia.
Terakhir, acara "kursi kosong untuk Terawan" menjadi hangat, setelah presenter kondang Najwa Shihab, membuat acara tersebut di kanal Youtube karena kecewa ditolak setelah berulang kali mengundang Terawan yang selalu tak pernah hadir.
Pro dan kontra berlanjut, dan pada akhirnya, Terawan adalah Menteri Kesehatan yang ditampuk sebagai pucuk pimpinan tertinggi negara yang mewakili bidang kesehatan.
Bagaimana Analisis Rasio Numerologinya?
Rasio Hoki Terawan berada pada angka 5.33 (Rata-Rata), sementara Rasio Daya Tahan Hoki adalah 50.00 (Rata-Rata).
Rasio Kesuksesan pada Tahun 2024 adalah sebesar: 95.00 (Super Bagus).
Kesimpulan: Dari semua tokoh yang penulis analisis pada tulisan ini, ternyata dr. Terawan Agus Putranto memiliki Rasio Tahunan yang paling bagus. Mengapa penulis memilihnya sebagai salah satu dari enam Satrio Piningit? Tidak ada alasan lain, kecuali menunjukkan contoh, bahwa ada lho Rasio Tahunan yang super bagus.
SalamAngka
Rudy Gunawan, B.A., CPS
Numerolog Pertama di Indonesia -- versi Rekor MURI
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H