Mohon tunggu...
Acek Rudy
Acek Rudy Mohon Tunggu... Konsultan - Palu Gada

Entrepreneur, Certified Public Speaker, Blogger, Author, Numerologist. Mua-muanya Dah.

Selanjutnya

Tutup

Healthy Artikel Utama

Surat dari Battrix bagi Umat Manusia

8 Februari 2020   13:40 Diperbarui: 8 Februari 2020   16:31 794
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Kepada Yth;
Seluruh Umat Manusia

Pertama tama, perkenalkanlah saya mewakili seluruh keluarga besar kelelawar, menyampaikan rasa prihatin yang mendalam atas epidemi virus Corona, yang telah menyebar ke 35 negara, meninggalnya ratusan nyawa, dan terinfeksinya 34.000 manusia lainnya.

Hal ini belum termasuk dampak sosial, dengan berdirinya jurang pemisah atas batas sebuah negara, dampak ekonomi yang menyengsarakan banyak kehidupan, dan dampak psikologi yang menimbulkan kecurigaan diantara sesama ras manusia.

Isu yang beredar, virus Corona ini berasal dari keluarga besar kami.

Ya betul...

Kami telah hidup dengan virus ini sejak beribu tahun lamanya. Bukan hanya Corona, namun catatan genetik kami juga mengandung 137 virus lainnya, dimana 60 virus dapat menyebar langsung kepada spesies lain.

Perlu diketahui beberapa nama virus yang sudah dikenal, tapi sedikit terlupakan, seperti Ebola, Rabies, Marburg, Hendra, Nipah, SARS, MERS, juga berasal dari keluarga besar kami.

Kejadian yang menimpa kota Wuhan, di provinsi Hubei, bukanlah sesuatu hal yang baru. Sebelumnya ada beberapa negara lain juga, seperti Uganda, Malaysia, Australia, dan Bangladesh pernah mengalami model epidemi yang serupa.

Kami pernah menanyakan kepada pencipta kami, mengapa kami harus menanggung beban yang sedemikian besarnya. Menjadi berbahaya bagi kehidupan, bukanlah sebuah perkara yang mudah. Mungkin lebih baik, jika mahluk yang Bernama kelelawar, tidak pernah ada di dunia ini.

Namun sang pencipta kami dengan sabar menyampaikan bahwa, sesungguhnya kelelawar juga memiliki peranan penting bagi umat manusia dan kehidupan.

Kami dapat menyeimbangkan alam dengan cara menyebarkan benih buah, memakan serangga pembawa penyakit berbahaya, dan juga kotoran kami dapat menjadi pupuk yang bagus untuk tanaman.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun