Mohon tunggu...
Acek Rudy
Acek Rudy Mohon Tunggu... Konsultan - Palu Gada

Entrepreneur, Certified Public Speaker, Blogger, Author, Numerologist. Mua-muanya Dah.

Selanjutnya

Tutup

Filsafat Pilihan

Numerologi: Kualitas Body, Mind, dan Soul, Siapakah Diri Anda yang Sebenarnya?

11 Januari 2020   21:59 Diperbarui: 12 Januari 2020   04:36 8381
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: Wordpress.com

Body, Mind & Soul adalah istilah yang cukup familiar, apalagi telah digunakan secara luas, seperti pada judul album Debbie Gibson (1982), produk produk yang bertemakan spiritual dan juga pada berbagai merek dagang dan perusahaan.

Istilah ini, meskipun melibatkan 3 unsur yang ada pada manusia, namun tidak digunakan dalam istilah medis. Dunia kedokteran mengenal istilah Body (tubuh), Mind (yang lebih dikhususkan sebagai otak), namun Soul sendiri hanya dianggap sebagai suatu batasan keterlibatan medis. Dalam arti jika seseorang telah meninggal, maka seluruh fungsi medical sudah tidak berguna lagi.

Istilah Body, Mind, & Soul lebih banyak digunakan dalam spiritual dan psikologis. Penulis tidak menemukan informasi khusus mengenai asal muasal atau siapa pencetus teori ini.

Body, Mind, & Soul merupakan istilah yang sangat umum dalam Numerologi. Setiap terminologi memiliki KUALITASnya masing masing yang berhubungan dengan Kualitas manusia.

Body adalah segala sesuatu yang tampak dari tubuh manusia. Melibatkan organ tubuh dan segala tindakan yang nyata dari hasil produksi organ tubuh manusia. Berlari, Bersuara, Melihat, Ketawa, dan lain sebagainya, adalah contoh dari Kualitas Jasmani (Body).

Mind sendiri merupakan aktifitas pemikiran dan seluruh keputusan yang diambil. Tidak dilihat sebagai struktur jasmani, seperti apa yang dipahami dalam teori kedokteran. Dianggap sebagai pusat pemerintahan atas segala aksi dan reaksi, Mind lebih banyak melibatkan aktifitas yang tidak kasat mata dari seseorang. Pola Berpikir, Kreatifitas, Idealisme dan lain sebagainya adalah contoh dari Kualitas Pemikiran (Mind).

Soul memiliki arti ruh atau nyawa dari manusia. Namun dalam Numerologi, istilah ini melibatkan perasaan, atau segala sesuatu yang bersifat intuitif. Kualitas ini banyak mempengaruhi karakter manusia dan dianggap sebagai sesuatu yang melekat pada keberadaan dan kebiasaan. Pemarah, Penyayang, Kebebasan, Bahagia, dan lain lain adalah beberapa contoh dari Kualitas Perasaan (Soul).

Kualitas Body, Mind, and Soul

Setiap manusia pasti memiliki Kualitas Body, Mind, and Soul, namun dengan kuantitas yang belum tentu sama. Berdasarkan Numerologi, pada umumnya manusia memiliki salah satu kualitas yang menonjol, dibandingkan kualitas lainnya.

Kadang kita dapat menemukan ada dua kualitas yang menonjol, namun sangat jarang menemukan manusia yang memiliki tiga kualitas yang hampir sama. Manusia yang memiliki Kualitas Body, Mind, and Soul dengan bobot yang sama dapat dikatakan sebagai manusia yang mampu menjalankan kehidupan dengan penuh percaya diri dan sangat terampil.

Numerology BODY, MIND & SOUL

Manusia yang cenderung memiliki Kualitas Body yang lebih dominan, adalah manusia yang cenderung cepat bertindak, tidak suka menunda nunda, sangat praktis dalam bekerja, dan memiliki gerakan tubuh (energi kinetik) yang bagus. Jika anda adalah seorang atlit, maka Kualitas Body (Jasmani) yang dominan akan sangat membantu.

BODY (2+6+4+7 = 19/1). Struktur Numerologi kata BODY adalah 19/1 yang dikenal sebagai salah satu Karmic Debt Number yang bernama The Highest Ego. 

Dapat diartikan bahwa seseorang yang memiliki Kualitas Jasmani (Body) yang berlebihan mempunyai kecenderungan memiliki ego yang terlalu tinggi dan suka melakukan segala sesuatu sendiri tanpa memikirkan resiko.

Manusia dengan Kualitas Mind yang lebih dominan, biasanya lebih mengutamakan aktifitas mental dalam kegiatan sehari harinya. Mereka adalah tipikal Sang Pemikir. 

Sangat senang jika dapat diajak berdiskusi dan menyelesaikan hal yang melibatkan pemikiran, seperti menyusun strategi, membuat perencanaan, mencari solusi, dan lain sebagainya. Pada umumnya, Kualitas ini bagus jika dimiliki oleh para ilmuwan atu akademisi.

MIND (4+9+5+4 = 22/4). Angka 22/4 juga dikenal sebagai salah satu Master Number dengan julukan The Master Builder. Seseorang yang memiliki kualitas Mind yang bagus akan memiliki kemampuan untuk menciptakan sesuatu yang besar.

Manusia yang lahir dengan dominansi Kualitas Soul, adalah manusia yang cenderung menggunakan perasaannya dalam menjalani kehidupan. Manusia yang mudah tergerak hatinya atau mudah tersinggung disebabkan oleh Kualitas Perasaan yang terlalu kuat. 

Dalam aplikasi sehari hari, Kualitas Perasaan ini akan berfungsi sangat bagus, jika seseorang bergerak di bidang jasa, seperti dokter, customer servis, pemeran film atau para pekerja sosial.

Struktur Numerology SOUL (1+6+3+3 = 13/4). Angka 13/4 adalah salah satu Karmic Debt Number dengan julukan The Most Unstructure. Bagi pemilik Kualitas Perasaan yang berlebihan, berhati hatilah dengan sikap yang tidak pernah menentu.

Nah bagian ini yang menarik...

Penulis akan mengajak pembaca untuk memahami struktur Numerologi masing masing dengan cara yang mudah, agar pembaca paham mengenai Kualitas Body, Mind, & Soul yang dimilikinya.

Indikatornya adalah Tanggal Lahir...

Case# 1

Setiap manusia memiliki 1 sampai dengan 8 tanggal lahir (dd/mm/yyyy). Seperti contoh: 07/07/1971, maka tuliskanlah seluruh angka dalam sebuah deret = 7.7.1.9.7.1. (Dalam penulisan ini, abaikan kemunculan angka 0)

Langkah selanjutnya adalah jumlahkan seluruh angka tersebut, sehingga menghasilkan satu angka (1 sd 9) saja. Contoh: 7+7+1+9+7+1 = 32 =3+2=5.

Berikutnya, kembali tuliskan angka tanggal lahir beserta hasil penjumlahan akhir kedalam satu deret yang sama; 7.7.1.9.7.1.5

Setiap angka telah memiliki Kualitasnya masing masing, dengan kategori sbb;

Kualitas Jasmani (Body): 1.4.7.

Kualitas Pemikiran (Mind): 3.6.9.

Kualitas Perasaan (Soul): 2.5.8.

Sekarang saatnya untuk memasukkan deret angka kedalam kategorinya masing masing. Dalam kasus kelahiran tanggal 07/07/1971, maka deret angkanya adalah 7.7.1.9.7.1.5 dan hasilnya akan seperti;

Kualitas Jasmani (Body): 1.1.7.7.7. Total 5 poin.

Kualitas Pemikiran (Mind): 9 Total 1 poin.

Kualitas Perasaan (Soul): 5 Total 1 poin.

Kita dapat melihat pada contoh diatas, bahwa sang pemilik tanggal lahir ternyata memiliki Kualitas Jasmani (5 poin) yang jauh lebih dominan dibandingkan dengan kedua Kualitas lainnya.

Hal ini mengatakan bahwa Rudy (sang pemilik tanggal lahir) adalah seseorang yang cepat bertindak, tidak suka menunda nunda, sangat praktis dalam bekerja, dan memiliki gerakan tubuh (energi kinetik) yang bagus.

Case# 2

Tanggal lahir 11/12/2000 = 1+1+1+2 = 7. Deret Angka: 1.1.1.2.7.

Kualitas Jasmani (Body): 1.1.1.7. Total 4 poin.

Kualitas Pemikiran (Mind): Tidak ada Angka Total 0 poin.

Kualitas Perasaan (Soul): 2.2 Total 2 poin.

Kelly (sang pemilik tanggal lahir) sama dengan Rudy, memiliki Kualitas Jasmani (Body) yang lebih dominan. Namun perbedaannya adalah Kelly tidak memiliki angka pada Kualitas Pemikiran (Mind). Apakah ini menandakan bahwa Kelly bukan anak yang cerdas, atau memiliki keterbelakangan mental? Tentu tidak, karena pola ini hanya membaca kelebihan, bukan kekurangan. Kehilangan angka 3.6.9 tidak berpengaruh pada kualitas pemikiran Kelly.

Case# 3

Tanggal lahir 30/04/2018 = 3+4+2+1+8 = 9. Deret Angka: 3.4.2.1.8.9

Kualitas Jasmani (Body): 1.4. Total 2 poin.

Kualitas Pemikiran (Mind): 3.9. Total 2 poin.

Kualitas Perasaan (Soul): 2.8. Total 2 poin.

Disini kita dapat melihat kekuatan yang sangat seimbang dari Rumi (sang pemilik tanggal lahir). Rumi memiliki Kualitas Body, Mind & Soul dengan sangat seimbang. Inilah yang penulis maksudkan sebagai manusia yang dapat menjalankan kehidupan dengan penuh percaya diri dan sangat terampil.

Pola ini disebut dengan Tabel Pythagoras, karya dari David A. Phillips yang terbit pada tahun 1979. Tentunya masih banyak lagi variasi dan makna yang dapat terbaca dari struktur Numerologi seseorang. 

Melalui keterangan singkat ini, Penulis berharap agar Tabel Pythagoras ini dapat menjadi sebuah referensi awal, bagaimana ilmu Numerologi dapat digunakan untuk memaksimalkan potensi diri. Selanjutnya, adalah kuasa dari para pembaca untuk menentukan yang terbaik bagi dirinya.

SALAM ANGKA

Rudy Gunawan, B.A., CPS

Pythagorean Numerologist

Numerolog Pertama di Indonesia -- versi Rekor MURI

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Filsafat Selengkapnya
Lihat Filsafat Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun