Mohon tunggu...
Acek Rudy
Acek Rudy Mohon Tunggu... Konsultan - Palu Gada

Entrepreneur, Certified Public Speaker, Blogger, Author, Numerologist. Mua-muanya Dah.

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Numerologi: Sejarah dan Evolusi

22 Desember 2019   16:16 Diperbarui: 11 Januari 2020   12:36 231
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: Thenumbersnetwork.com

Setelah masa dari Balliett, salah satu murid dari Balliett yang bernama DR. Juno Jordan (1927) mengembangkan konsep pemikiran Balliet menjadi sebuah sistem yang disempurnakan yang sekarang dikenal dengan nama "Pythagorean Numerology ".

Meskipun teori dari Dr. Juno Jordan tidak berhubungan langsung dengan perhitungan dari Pythagoras, namun sistem ini membuat sebuah perhitungan yang diambil dari nama dan tanggal kelahiran berdasarkan perhitungan Pythagoras (perhitungan yang menghasilkan angka tunggal 1 sampai dengan 9 saja), dan sampai saat ini sistem ini masih terus digunakan oleh para Numerolog diseluruh dunia.

Beberapa nama besar dalam dunia Numerologi Modern kemudian bermunculan, diantaranya adalah Florence Campbell (1931), Lynn Buess (1978), Mark Gruner (1979), Faith Javane dan Dusty Bunker (1979), dan DR. Matthew Oliver Goodwin (1981). Nama nama besar tersebut mengembangkan filsafat dari Balliett dan sistem Numerologi Dr. Juno Jordan menjadi sebuah sistem yang lebih sempurna lagi. Pakar pakar Numerologi ini dikategorikan sebagai "Classical Numerologist"

Beberapa teori Numerologi kemudian bermunculan dari Numerolog. Mereka mempunyai pendekatan yang berbeda dari para pakar "Classical Numerologist", meskipun arti dari angka 1 sampai dengan 9 tetap sama.

Diantaranya adalah DR. David A. Phillips yang mengembangkan teori Tabel Pythagoras, Norman Shine dengan tabel energi angka, dan dari Asia, Prof. Dr. Oliver Tan, yang mengembangkan ilmu 'The Power of Numbers'. Mereka adalah golongan Numerolog yang disebut dengan 'The New Age Numerologist'.

'The Power of Numbers', adalah sebuah ilmu Numerologi yang sangat unik, dimana Dr. Tan yang merupakan penemu dan sekaligus peneliti ilmu ini, mengembangkan sebuah model segitiga terbalik, yang memuat angka tanggal kelahiran seseorang.

Model ini sangat powerful dalam pembacaan karakter manusia dan berbagai kemungkinan garis perjalanan hidup seseorang. Sebagai penemu, peneliti, dan juga seorang pengajar, Dr. Tan telah meneliti ilmu ini selama 17 tahun terakhir berdasarkan hampir 100.000 tanggal kelahiran dan sekaligus telah mengajarkan ribuan murid di hampir seluruh negara Asia Tenggara, termasuk penulis sendiri.

Sumber: Thenumbersnetwork.com
Sumber: Thenumbersnetwork.com

SALAM ANGKA
Rudy Gunawan, B.A., CPS
Pythagorean Numerologist
Numerolog Pertama di Indonesia -- versi Rekor MURI

Referensi:
- William Field, Numerologi , Reveal Your Life Numbers, Parragon Books, Ltd. Bath, 2009
- David A. Phillips, Ph. D. The Complete Book of Numerologi , Discovering The Inner Self. Hay House Inc. United States, 1992.
- Teresa Moorey. The Numerologi  Bible, The defenitive guide to the power of numbers. Godsfield, a division of Octopus Publishing Group, Ltd. Great Britain, 2012.
- L. Dow. Balliet. The Philosophy of Numbers: Their Tone and Colors. Health Research. California. Originally Published in 1908, republished 1969.
- Norman Shine. Numerologi , Reveal your true character and destiny. Connections Book Publishing, Ltd. Great Britain, 2007.
- Dr. Oliver Tan PhD. The Power of Numbers. AW Publishing. Indonesia, 2011
- Shirley Blackwell Lawrence, Msc.D. The Secret Science of Numerologi , The Hidden Meaning of Numbers and Letters. New Page Books, A Division of The Career Press Inc. Franklin Lakes, New Jersey, 2001
- Faith Javane and Dusty Bunker. Numerologi  and The Divine Triangle. Whitford Press, A Division of Schiffer Publishing. Atglen, Pa. 1979.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun