Majalah bulanan komunitas perfilman Kompasiana (KOMiK), KO-Magz edisi Agustus sudah rilis. Majalah ini berisikan berbagai rubrik dan laporan khusus yang berhubungan dengan perfilman.
Laporan khusus edisi kali ini adalah tentang peringatan hari jadi KOMiK yang bulan lalu tepat berusia enam tahun. Lapsus kedua adalah film-film perjuangan. Selain lapsus juga ada rubrik tentang film nasional, film Hollywood, film mancanegara, serial, juga rubrik sosok dan rupa-rupa.Â
Kalian bisa membacanya dengan mengunduhnya lebih dahulu. Ada dua versi, versi original dengan ukuran file sekitar 12Mb (diunduh di sini) dan ukuran file yang sudah terkompres yaitu sekitar 2Mb (bisa diunduh di sini).
Oh iya tema lapsus pada edisi berikutnya adalah Pemuda dan Olah Raga. Kalian bisa menulis tentang opini atau ulasan film tentang film-film bertemakan pemuda dan olah raga.
Selamat membaca!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H