Banda Aceh, Kompasiana - Sepuluh orang dinyatakan positif Virus Corona (Covid-19) di Bireuen. Hal tersebut diketahui berdasarkan hasil swab di Laboratorium Penyakit Infeksi Fakultas Kedokteran Universitas Syiah Kuala (Unsyiah) Banda Aceh, Jumat, 2 Oktober 2020.
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bireuen, Irwan A Gani, mengatakan, dari sepuluh orang yang dinyatakan positif Corona itu, enam orang diantaranya merupakan pejabat Satuan Kerja Perangkat Kabupaten (SKPK).
"Sebelumnya, Senin, 28 September 2020 di pendopo Bupati Bireuen puluhan pejabat, keluarga pejabat, masyarakat umum, dan sejumlah wartawan melakukan tes swab," kata Irwan.
Hasil swab yang dilakukan oleh tim medis dari Dinas Kesehatan (Dinkes) dan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bireuen. Kemudian, dikirimkan ke laboratorium penyakit infeksi Universitas Syiah Kuala (Unsyiah) Banda Aceh, sebanyak 131 sampel.
"Dari 131 sampel yang dikirim, 70 sampel sudah keluar hasilnya, sepuluh orang dinyatakan positif corona dan sisanya negatif. Kita masih menunggu hasil yang belum keluar," ungkap Irwan.
Ia menegaskan, pihak Dinkes Bireuen akan terus melacak masyarakat dan pihak keluarga yang telah kontak erat dengan pasien positif Covid-19, guna melakukan tindakan pencegahan dan perawatan secara cepat.
Untuk diketahui, bahwa dengan bertambahnya sepuluh pasien positif Covid-19 itu. Saat ini jumlah masyarakat Bireuen yang terpapar Covid-19 sebanyak 106 orang. Dengan rincian, 61 orang dinyatakan sembuh, sembilan orang meninggal dan 36 masih dirawat.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H