Mohon tunggu...
Komang Bintang Padma
Komang Bintang Padma Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa

Akun ini memiliki topik mengenai program pengabdian masyarakat

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

HIMA Prodi Informatika Primakara University Sukseskan Program Desa Digital di Desa Sibetan Karangasem

15 Januari 2024   13:00 Diperbarui: 15 Januari 2024   13:02 92
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Himpunan Mahasiswa Program Studi (Himaprodi) Informatika Primakara University kembali mencatat prestasi gemilang dalam program PPK Ormawa yang diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI. Program PPK Ormawa bertujuan untuk meningkatkan kinerja perguruan tinggi dalam memperkuat kapasitas Ormawa agar mampu menjadi Organisasi Kemahasiswaan yang kompeten, modern, berkarakter dan cinta tanah air. Adapun karya yang diusulkan oleh Himaprodi Informatika Primakara University adalah inovasi dalam upaya mewujudkan desa digital disalah satu desa di Kabupaten Karangasem Bali yaitu Desa Sibetan. Langkah inovatif ini melalui digitalisasi administrasi desa dan pengaduan masyarakat serta pemberdayaan aparatur desa.

Himaprodi Informatika Primakara University berkomitmen untuk selalu membantu desa-desa dalam hal digitalisasi desa baik melalui program hibah maupun pengabdian masyarakat. Pengembangan sistem administrasi desa dalam surat menyurat menjadi langkah awal yang diterapkan oleh Himaprodi Informatika Primakara University dalam upaya meningkatkan efisiensi pelayanan kepada masyarakat. Diharapkan dengan  adanya pengembangan sistem ini Himaprodi Informatika Primakara University dapat membantu Desa Sibetan dalam segi pelayanan terhadap masyarakat desa, guna untuk memudahkan proses dari segala kebutuhan surat masyarakat agar menjadi lebih mudah. Kegiatan yang dilakukan di desa Sibetan tidak hanya pengembangan sistem administrasi desa, namun juga melakukan inovasi yang dapat membantu masyarakat dalam proses pengaduan terhadap sebuah permasalahan maupun keadaan yang terjadi di desa Sibetan.

Penyerahan Buku Panduan Pengabdian Masyarakat, dokpri
Penyerahan Buku Panduan Pengabdian Masyarakat, dokpri

Dosen pembina Himaprodi Informatika Primakara University dalam Hibah PPK Ormawa ini yaitu I Gede Juliana Eka Putra ST, MT. mengatakan bahwa “Kegiatan ini sangat sejalan dengan komitmen Primakara University untuk membantu desa-desa yang ada di Bali dalam hal inovasi digital, ini merupakan tahun kedua Himaprodi Informatika lolos dalam Hibah PPK Ormawa. Pada tahun 2022, mereka juga berhasil membantu Desa Keramas Gianyar dalam pengembangan inovasi desa digital.” “Melalui apa yang telah dilakukan ini diharapkan  masyarakat Desa Sibetan dapat menikmati kemudahan mengakses informasi dengan lebih cepat dan efisien  sehingga menciptakan lingkungan yang lebih dinamis dan mendukung pertumbuhan ekonomi lokal” Ujar pria yang sering disapa Gede Jep ini. Adapun ketua pengusul kegiatan ini I Made Wahyu Baskara mengatakan bahwa “Dalam kegiatan ini selain pemberian berupa sistem dan komputer juga dilakukan pelatihan dan pendampingan kepada aparatur desa dan masyarakat terkait penggunaan teknologi informasi.” Dalam kesempatan itu pula, Ketua Himaprodi Informatika Primakara University I Wayan Juniarta menyampaikan bahwa “ Kegiatan ini sangat sejalan dengan program kerja pengabdian masyarakat dari Himaprodi Informatika sehingga diharapkan kegiatan yang sejenis dapat berkelanjutan dan menyasar lebih banyak desa lagi di wilayah Bali.”

Pelatihan Microsoft Office Desa Sibetan, dokpri
Pelatihan Microsoft Office Desa Sibetan, dokpri

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun