Mohon tunggu...
Widiyatmoko
Widiyatmoko Mohon Tunggu... Wiraswasta - Aviation Enthusiast | Aerophile | Responsible Traveler

Penggemar pesawat berbagai jenis dan pengoperasiannya serta perkembangannya melalui membaca. Airport of Birth : HLP Current Airport : DPS

Selanjutnya

Tutup

Worklife Artikel Utama

Antara PHK dan Mempekerjakan Kembali Pilot

23 Februari 2023   10:20 Diperbarui: 6 Maret 2023   13:45 920
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Namun semua itu bisa menjadi tidak lagi membawa manfaat ketika seluruh maskapai mengurangi operasional dan armada mereka dan sebagai akibatnya pasar kerja di bidang penerbangan khususnya pilot menjadi lesu dimana gap antara jumlah pilot kian banyak dan lapangan kerja yang kian sedikit menjadi semakin melebar.

Alhasil beberapa pilot di dunia ada yang menjadi pengendara mobil pengantar barang, bekerja di bidang tanaman, makanan hingga bekerja mandiri sesuai dengan minatnya seperti menjadi fotografer ataupun menjadi entrepeneur serta jenis pekerjaan lainnya yang tidak lagi berhubungan dengan instrumen dalam kokpit.

Ilustrasi Pilot dalam Kokpit (Author.: Petr Kratochvil/publicdomainpictures.net)
Ilustrasi Pilot dalam Kokpit (Author.: Petr Kratochvil/publicdomainpictures.net)

Pandemi Covid-19 telah membuka pemikiran bagi para pilot dalam melihat segala kemungkinan yang dapat terjadi dalam kehidupan yang mana salah satunya untuk meraih gelar akademis sebagai nilai tambah.

Bagi mereka di kemudian hari, apakah nantinya akan menjadi salah satu tim inti manajemen sebuah maskapai, konsultan penerbangan ataupun jenis pekerjaan di bidang lainnya selain dari penerbangan.

Mereka masih dapat melakukan tugas dan kewajibannya menerbangkan pesawat selama mereka menempuh studi mendapatkan gelar akademis misalnya dengan mengikuti kuliah online.

Bagaimana dengan pilot yang kemudian diperjakan kembali oleh maskapai sebelumnya?

Seorang pilot maskapai yang sempat terkena Covid 19 dan kembali mengudara setelah beberapa waktu tidak berada di kokpit lupa menyalakan mesin kedua pesawat ketika hendak takeoff.

Di tempat dan keadaan berbeda, seorang pilot.yang kembali ke kokpit setelah tujuh bulan tidak terbang lupa menurunkan roda pesawat ketika hendak mendarat.

Ini hanya dua laporan yang terkumpul di sistem pelaporan FAA yaitu Aviation Safefy Reporting System selama tahun 2019 akan tetapi jumlahnya meningkat menjadi 128 laporan pada periode Maret 2020 hingga Juni 2021 di penerbangan komersial Amerika.

Dalam penerbangan di Amerika dikenal dengan istilah pilot currrency dan pilot proficiency, dimana pilot currency mengacu pada persyaratan yang ditetapkan oleh FAA kepada pilot dalam satu periode waktu untuk tetap dapat terbang.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Worklife Selengkapnya
Lihat Worklife Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun