Akan tetapi dengan melihat desain desain pesawat masa depan khususnya pesawat tempur , sepertinya masih akan mengandalkan bahan bakar fosil serta dengan melihat usia operasional  yang umumnya lebih dari 10-20 tahun ditambah dengan jangka waktu pengembangan dan produksi pesawat, tekad penerbangan zero emmision oleh aviasi sipil sepertinya sulit diterapkan pada aviasi militer.
Apakah kemudian pengoperasian pesawat angkut militer pada penerbangan jarak pendek  yang membantu dalam pendistribusian bantuan pada daerah daerah di dunia yang terkena bencana alam merupakan climate criminal juga ?
Mungkin juga tidak, dengan melihat tidak tingginya frekuensi pengoperasiannya, tetapi kita tidak pernah mengetahui pasti hingga tibanya waktu tersebut untuk menjawabnya.
Begitu pula gaya hidup seseorang yang akan mungkin memilih pesawat berbahan bakar fosil dengan ruang kabin dan berbagai fitur kemewahan yang sepertinya masih menjadi pertimbangan utama bagi beberapa kalangan.
Penerbangan bagi mereka sepertinya tidak selamanya hanya menjadi jawaban dari kebutuhan akan transportasi saja, namun sudah menjadi bagian dari kehidupan 'normal' mereka.
Akan terasa sulit dan membutuhkan proses dan waktu untuk menumbuhkan kesadaran dari setiap individu terhadap efek emisi kepada bumi mungkin juga penindakan dari clinate criminal nantinya juga berupa tuntutan ke meja hijau atau pengadilan.
Sekarang tergantung dari industri aviasi dan kedirgantaraan yang diharapkan tidak hanya dapat menjawab tantangan banyak pihak dalam mengurangi ataupun menghilangkan efek bahan bakar fosil berupa emisi karbondioksida saja namun juga menjawab kebutuhan dari gaya hidup beberapa penggunanya.
Selain itu pula, pada dasarnya industri aviasi dan kedirgantaraan mencakup segala jenis pesawat dan dengan beragam tujuan pengoperasiannya, tidak hanya pesawat penumpang dan kargo (airliner) saja tetapi juga pesawat untuk keperluan militer, pribadi, rekreasi dan lainnya
Referensi :
- weareyard.com/insights/worst-celebrity-private-jet-co2-emqission-offenders
- cnbc.com/2022/09/21/google-co-founders-flying-car-start-up-is-winding-down.html
- aerotime.aero/articles/32221-flying-taxi-developer-kitty-hawk-closes-down
- airbus.com/en/innovation/zero-emission/hydrogen/zeroe
- wisk.aero/news/press-release/wisk-aero-secures-450-million-from-boeing/
- aviationtoday.com/2023/02/10/heart-aerospace-joins-air-new-zealands-mission-next-gen-aircraft/
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H