Mohon tunggu...
Ko In
Ko In Mohon Tunggu... Wiraswasta - Berikan senyum pada dunia krn tak sedikit yg berat beban hidupnya

Mendengar dan bersama cari solusi.

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Ada Apa dengan Berolahraga ?

16 Juli 2024   11:54 Diperbarui: 16 Juli 2024   11:56 166
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sepeda di Tugu Yogya (foto:ko in)

Pertanyaan sama muncul, mereka berolahraga untuk trend, supaya dilihat, pamer atau untuk kesehatan itu sendiri ? Sebab jalan-jalan lain di Yogya tidak seramai dilewati oleh masyarakat yang berolahraga. Contoh, Jl. Urip Sumoharjo atau orang Yogya lebih akrab menyebutnya Jl. Solo. Baru kemudian di Jl. Sudirman mulai terlihat cukup ramai dengan orang berolahraga karena tinggal beberapa meter sudah ada Tugu Yogya.

Tugu, salah satu ikon Yogya menarik bagi wisatawan dan palaku olahraga dadakan, untuk ber selfi lewat kamera handphone. 

Fenomena apa ini ? Sekadar having fun atau pamer diri. Sebab tidak dipungkiri manusia itu butuh pengakuan eksistensi. Sebagaimana seorang perempuan, yang terbiasa diam-diam curi pandang ke laki-laki tapi setelah dilihat buang muka atau mata melihat ke arah lain. 

Atau menginginkan pengakuan lewat media sosial lewat jumlah acungan jempol atau tanda hati berwarna merah di akun platform media sosial seperti Instagram, Facebook, Tik Tok dan yang lain.

Jangan cepat-cepat menghakimi mereka yang melakukan aktivitas olahraga malam hari. Atau yang setiap hari melakukannya di keramaian kota dengan tampilan menawan serta seksi. Serta memposting di akun media sosial dengan hal yang negatif. 

Mata dan medsos (foto: Pixabay)
Mata dan medsos (foto: Pixabay)

Sebab tidak tertutup kemungkinan dengan aktivitas tersebut merupakan salah satu cara atau kanalisasi, guna membuang segala bentuk kepenatan menghadapi persoalan kehidupan. Sehingga mendapatkan kembali kestabilan emosi, ketenangan dalam memandang setiap persoalan. Apakah salah jika olahraga hanya untuk sarana rekreasi ?

Tengok pendapat para ahli di internet tentang apa fungsi olahraga. Maka tidak akan heran jika anda sekalian, sepertinya akan setuju dengan saya. Jika olahraga ternyata dapat juga untuk cuci mata.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun