Salah satu alat musik yang menjadi penghubung dan kerap dimainkan adalah suling.Â
Dalam mitologi Yunani dimana cerita dewa-dewa tumbuh subur di Yunani pada abad ke-5 Sebelum Masehi (SM). Musik menjadi bagian tidak terpisahkan dalam tradisi budaya mereka. Mitos atau legenda dan sejarah serta cerita rakyat yang berkembang di Yunani tidak lepas dari unsur musik serta tarian.
Ada alat musik petik seperti harpa, juga tiup seperti suling. Salah satu cerita legenda Yunani yang menghadirkan musik dalam  mitologi Yunani. Menceritakan peran musik dalan kisah pernikahan antara Zeus dan Hera.
Mitologi ini menunjukkan bagaimana alat musik seperti suling jauh sebelumnya sudah dikenal oleh orang Yunani lewat mitos-mitos tentang kisah dewa dewi.
Apakah sebagian keberadaan relief alat musik, seperti suling. Semacam catatan bahwa orang-orang dimasa dinasti Syailendra sudah mendengar kisah mitologi Yunani dan mengamini pentingnya alat musik dan hidup penuh kegembiraan. Lewat musik di dinding candi sebagai pengetahuan untuk generasi kini dan mendatang.
Boleh jadi, seruling atau alat-alat musik yang terpahat pada panel relief Candi Borobudur. Bukan alat-alat musik baru, yang mereka kenal pada zaman Syailendra. Tetapi mereka abadikan sebagai gambaran aktivitas kehidupan sosial pada zamannya. Mereka ingin meninggalkan pesan bahwa kehidupan mereka sangat  musikal. Alat musik dari seantero dunia ada di era Syailendra.Â
Era Kehidupan Musikal
Borobudur pusat musik dunia ? Bukan sesuatu yang mustahil jika menilik kemajuan peradaban dinasti Syailendra pada masa itu.