TRENGGALEK --Â Komandan Kodim 0806 Trenggalek Letkol Inf Dodik Novianto, S.Sos melaksanakan kunjungan kerja ke wilayah Koramil jajaran Kodim 0806 Trenggalek yang menjadi tempat kegiatan Latihan Integrasi Taruna Wreda Nusantara (Latsirardanus) ke XXXIX.
Kunjungan kerja Dandim 0806 Trenggalek Letkol Inf Dodik Novianto, S.Sos ke Koramil tersebut dalam rangka meninjau kesiapan sarana dan prasarana guna menunjang kegiatan Latsitardanus yang akan digelar wilayah Kabupaten Trenggalek, Kamis (13/12/18).
Beberapa hal yang akan dipastikan yakni, melakukan survei kesiapan lokasi-lokasi titik kumpul maupun lokasi untuk beristirahat sebagai penunjang kegiatan rencana pelaksanaan Latsitardanus yang akan di gelar bulan April tahun mendatang.
Disebutkannya, mahasiswa TNI Taruna yang melaksanakan Latsitardanus akan ditempatkan di tiga sasaran yang ada di wilayah Kabupaten Trenggalek, yakni di Kecamatan Bendungan, Kecamatan Kampak serta Kecamatan Gandusari.
Saat di temui, Dandim Trenggalek menyampaikan, Nantinya para taruna akan melaksanakan tugas dan fungsinya sesuai arahan yang sudah kami berikan yakni melaksanakan pekerjaan fisik dan non fisik serta berbaur dengan masyarakat setempat," ujar Letkol Dodik.
 Melalui Latsitardanus, lanjutnya, diharapkan pada masyarakat untuk dapat bekerja sama dan bersosialisasi dengan praja atau taruna yang menjadi peserta Latsitardanus. Tujuan kegiatan Latsitardanus ini tambahnya lagi, untuk mengenalkan lebih dekat kepada masyarakat tentang program Latihan Integrasi Taruna Wreda Nusantara (Latsitardanus) serta mengenalkan mahasiswa Taruna TNI dan Praja muda di lingkungan pemerintah daerah," pungkas Letko Dodik.(Fr)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H