penyuluhan kepada terhadap siswa-siswi SD Â yang berada di Desa Ciptamarga yang bertema " Membangun Generasi Unggul ". Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 16 Juli 2024 sampai 18 Juli 2024 yang berlangsung di 4 Sekolah Dasar Desa Ciptamarga di SD 01 Ciptamarga, Â SD 02 Ciptamarga, SD 03 Ciptamaga , SD 04 Ciptamarga.
Dalam rangka membangun generasi unggul , mahasiswa kelompok KKN Desa Ciptamarga dari Universitas Singaperbangsa Karawang mengadakan kegiatan" MEMBANGUN GENERASI UNGGUL " merupakan program kerja dari KKN Kelompok Desa Ciptamarga yang mengadakan penyuluhan terhadap siswa-siswi SD di Desa Ciptamarga yang membawakan materi Pencegahan Bullying Dini, Pembelajaran Bahasa Inggris, Digitalisasi pengunaan Microsoft Word, dan Eksperimen Sains. Dalam penyuluhan ini, para siswa-siswi mendapatkan pemahaman tentang bullying , teknologi , eksperimen sains dan bahasa inggris dengan pengajaran melalui bermain games agar para siswa-siswi mudah mengerti dengan penyuluhan yang diberikan.
Leli & Melanie , selaku PIC Program Kerja " Membangun Generasi Unggul " membagi kelompok terhadap mahasiswa KKN Desa Ciptamarga menjadi 4 kelompok yang berisi 4 Mahasiswa setiap 1 kelompok yang ditetapkan untuk 1 kelompok mencakup 1 sekolah dasar. Leli & Melanie juga menyampaikan program kerja ini dibuat bertujuan untuk mencegah bullying sejak dini dikarenakan di era zaman sekarang ini sangat kerap sekali bullying terjadi dimana mana , mengenali teknologi karena akan dibutuhkan disaat nanti jenjang selanjutnya , menguasai bahasa asing terutama bahasa inggris karna sangat dibutuhkan dan juga eksperimen sains untuk mengenali efek efek dari suatu bahan kimia jika dicampur campur memberikan dampak apa.
Pembelajaran Bahasa Inggris
Bahasa Inggris merupakan keterampilan penting dalam era globalisasi saat ini. Oleh karena itu, Mahasiswa kelompok KKN Desa Ciptamarga memperkenalkan metode pembelajaran bahasa Inggris yang lebih interaktif dan menyenangkan. Melalui berbagai kegiatan seperti permainan bahasa, bernyanyi, dan games tebak gambar siswa diharapkan dapat lebih mudah menguasai bahasa Inggris. Kelompok KKN Desa Ciptamarga juga diberikan pelatihan khusus untuk meningkatkan kompetensi mereka dalam mengajar bahasa Inggris dengan metode yang inovatif.
Digitalisasi Penggunaan Microsoft Word
Dalam menghadapi perkembangan teknologi yang pesat, Mahasiswa Kelompok Desa Ciptamarga juga fokus pada digitalisasi pendidikan. Salah satu program yang diadakan adalah pelatihan penggunaan Microsoft Word. Siswa diajarkan cara membuat dokumen, menyusun laporan, dan menggunakan berbagai fitur yang ada di Microsoft Word. Pelatihan ini tidak hanya meningkatkan keterampilan teknis siswa, tetapi juga mempersiapkan mereka untuk menghadapi tantangan di dunia digital di masa depan.
'
Penyuluhan Pencegahan Bullying
Bullying merupakan masalah serius yang dapat mempengaruhi perkembangan psikologis anak-anak. Untuk itu, Mahasiswa KKN kelompok Desa Ciptamarga mengadakan penyuluhan pencegahan bullying yang melibatkan siswa, guru, dan orang tua. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran tentang dampak negatif bullying serta memberikan strategi efektif dalam menangani dan mencegahnya. Melalui penyuluhan ini, siswa diajarkan tentang pentingnya rasa empati, saling menghormati, dan bagaimana cara melaporkan jika terjadi tindakan bullying di lingkungan sekolah.
Eksperimen Sains