Mohon tunggu...
KKN UM TEGALBANG 2021
KKN UM TEGALBANG 2021 Mohon Tunggu... Mahasiswa - KKN PULANG KAMPUNG

KKN PULANG KAMPUNG 2021 Desa Tegalbang Kecamatan Palang Tuban

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Mahasiswa KKN UM bersama Siswa-Siswi SDN 1 Tegalbang Melakukan Kegiatan Pelatihan Daur Ulang Sampah dari Botol Bekas

29 Juni 2021   06:00 Diperbarui: 29 Juni 2021   05:59 353
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

TUBAN -- Dalam meningkatkan jiwa kreatif dan inovatif, mahasiswa KKN Pulang Kampung Universitas Negeri Malang bersama siswa-siswi SDN 1 Tegalbang mengadakan kegiatan daur ulang sampah plastik menjadi pot tanaman yang nantinya akan dijadikan sebagai lanjutan proker hidroponik. Sabtu (19/06/2021)

Kita ketahui bahwa sampah plastik terutama botol plastik sangat banyak dan jarang dimanfaatkan dalam kehidupan sehari-hari. Maka dari itu botol plastik bekas air mineral dipilih sebagai bahan utama dalam kegiatan pelatihan daur ulang sampah. Selain mudah didapatkan, proses daur ulang botol plastic bekas menjadi pot tanaman tidak membutuhkan keterampilan tingkat tinggi, sehingga dengan penjelasan yang cukup singkat dan jelas siswa-siswi SDN 1 Tegalbang dapat memahami output yang diharapkan dari hasil pengolahan limbah botol plastik.

Dokpri
Dokpri
"wah seru ya Kak melukis di bekas botol mineral, dan membuat pot dari botol bekas juga nggak susah buatnya Kak" kata alifa salah satu peserta daur ulang sampah. Selain memberikan arahan agar tidak membuang sampah sembarangan dalam agenda ini peserta juga melatih kemampuan imajinasi visual dalam lukisannya ada yang menggambar buang-bunga dan pemandangan yang sangat menarik.

Dan tidak lupa dalam masa new normal ini selama kegiatan berlangsung siswa-siswi selalu dihimbau untuk mematuhi protokol Kesehatan seperti menjaga jarak. Memakai masker, dan mencuci tangan.

Tujuan diadakannya kegiatan pelatihan daur ulang sampah adalah untuk menumbuhkan jiwa kreatif dan inovatif, serta jiwa peduli terhadap lingkungan. Dan kegiatan ini juga diharapakan siswa-siswi SDN Tegalbang 1 dapat menerapkan ilmu dan menjadikan bekal pengetahuan di kemudian hari.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun