Mohon tunggu...
KKN UMP067
KKN UMP067 Mohon Tunggu... Psikolog - Mahasiswa

KKN UMP 067 Desa Pengadegan

Selanjutnya

Tutup

Parenting

Sharing Bersama! Mahasiswa KKN UMP 067 Gelar Seminar Parenting di SDN 4 Pengadegan - Mengatasi Tantangan Pengasuhan di Era Digital

21 September 2024   03:37 Diperbarui: 21 September 2024   10:15 147
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Penyerahan Sertifikat Kepada Kepala Sekolah SDN 4 Pengadegan
Penyerahan Sertifikat Kepada Kepala Sekolah SDN 4 Pengadegan
Foto Bersama
Foto Bersama
Penyerahan Hadiah Bagi Penanya Tercepat
Penyerahan Hadiah Bagi Penanya Tercepat
Penyerahan Sertifikat
Penyerahan Sertifikat
Penyerahan Hadiah
Penyerahan Hadiah
Penyerahan Hadiah
Penyerahan Hadiah
Seiring berkembangnya zaman, tidak bisa dipungkiri bahwa manusia hidup berdampingan dengan teknologi dalam kehidupan sehari-hari. Maraknya penggunaan gadget di era digitalisasi membuat kekhawatiran yang cukup serius bagi orang tua terhadap anak-anak mereka. Banyak dari orang tua yang mengeluhkan anaknya sulit atau bahkan tidak bisa lepas dari gadget. 

Penggunaan gadget yang berlebihan dapat memberikan dampak negatif yang cukup serius, baik dari segi fisik maupun psikis. Sadar akan permasalahan tersebut, mahasiswa KKN UMP 067 melakukan kolaborasi dengan SDN 4 Pengadegan dengan harapan mampu mengatasi permasalahan tersebut,  yaitu dengan menggelar seminar parenting di SDN 4 Pengadegan yang berjudul "Mengatasi Tantangan Pengasuhan di Era Digital".

Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Selasa, 20 Agustus 2024 di SDN 4 Pengadegan. Seminar ini didampingi oleh kepala sekolah SDN 4 Pengadegan yaitu Bapak Binton Mustofa dan dihadiri oleh wali murid kelas 4 dan 5. Selama berlangsungnya kegiatan, seminar ini diisi langsung oleh mahasiswa KKN UMP 067 dengan narasumber Faros Jiyad Panugrah yang berasal dari Fakultas Psikologi yang tentunya paham  akan permasalahan psikososial. 

Faros, selaku narasumber dalam kegiatan ini menyampaikan bahwa, orang tua sangat berperan penting dalam mengendalikan sikap dan perilaku anak di era digitalisasi ini. Dengan adanya pendekatan emosional yang baik, anak dianggap lebih bisa menerima perintah orang tua. Salah satu contoh yang dapat dilakukan di era digitalisasi ini adalah dengan memberikan batasan waktu dalam bermain gadget pada anak dan memberikan rewards apabila anak mampu melakukannya dengan baik. Hal tersebut dapat membantu anak untuk lebih merasa dihargai dan meminimalisir terjadinya gangguan psikologis di masa mendatang.

Antusias wali murid yang sangat luar biasa serta narasumber yang hebat menjadikan seminar ini berjalan dengan sangat baik. Pada sesi diskusi dan tanya jawab, banyak wali murid yang mengeluhkan anaknya sulit lepas dengan gadget. Salah satu wali murid mengatakan "banyaknya tugas sekolah membuat anak untuk lebih sering menggunakan gadget dengan alasan sebagai sumber belajar". 

Pada dasarnya, ketika terjadi interaksi dua arah antara anak dan pengajar seperti dalam online learning, hal tersebut tidak memberikan dampak negatif bagi anak karena hal tersebut dapat melatih komunikasi dan keterampilan anak. Namun, yang perlu diperhatikan adalah ketika anak hanya terpapar suara namun tidak ada interaksi timbal balik dari sang anak seperti saat menonton film atau video game, hal tersebut dapat mempengaruhi fokus anak, seperti anak lebih mudah terdistraksi, berpindah aktivitas, hingga kehilangan minat untuk belajar.

Dengan adanya kolaborasi antara mahasiswa KKN UMP 067 dengan SDN 4 Pengadegan melalui seminar parenting ini, diharapkan para orang tua lebih memperhatikan, mengawasi dan membimbing anak-anaknya dalam penggunaan media digital pada anak terlebih gadget serta mampu memberikan contoh yang baik kepada anak dengan memperhatikan kondisi psikis anak untuk masa mendatang.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Parenting Selengkapnya
Lihat Parenting Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun