Mohon tunggu...
KKN UM Kasembon 2022
KKN UM Kasembon 2022 Mohon Tunggu... Mahasiswa - Sebagai mahasiswa

Selamat datang di media massa KKN desa Kasembon. Disini kami akan membagikan aktivitas pengabdian masyarakat kami selama di desa Kasembon. Semoga informasi yang kami sampaikan dapat bermanfaat dan menginspirasi pembaca. Selamat membaca :) Salam Hangat, Kasembon ceria

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Sosialisasi: Langkah Awal Pelaksanaan Program Kerja Mahasiswa MBKM-MD UM Desa Kasembon

16 Desember 2022   02:08 Diperbarui: 16 Desember 2022   02:19 123
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Dalam suatu kegiatan pengabdian masyarakat tentu diperlukan serangkaian acara yang mendukungnya. Sosialisasi merupakan langkah awal dari rangkaian acara yang wajib dilakukan. Kegiatan ini diperlukan agar tersampaikannya secara jelas dan terperinci mengenai berbagai program kerja yang akan dilakukan oleh kedelapan mahasiswa KKN MBKM-MD selama kurang lebih 4,5 bulan di Desa Kasembon. 

Kegiatan ini turut mengundang perangkat desa hingga tokoh masyarakat desa Kasembon. Hal ini bertujuan untuk mengenalkan program kerja yang akan dilakukan selama kegiatan KKN berlangsung. Dalam hal ini, mahasiswa KKN MBKM-MD juga memberikan kesempatan kepada para undangan untuk menyampaikan aspirasi, kritik maupun saran terkait dengan program kerja yang akan dilaksanakan. 

Program sosialisasi ini dilaksanakan pada Rabu (21/09/2022) pukul 09.00 - 11.30 WIB di Balai Desa Kasembon. Tahapan sosialisasi dimulai dengan persiapan di Balai Desa oleh Mahasiswa KKN. Selanjutnya, berdoa bersama yang dipimpin oleh salah satu mahasiswa KKN, sambutan dari Pak Priyono selaku Kepala Desa Kasembon, setelah itu dilanjutkan dengan pemaparan tiap-tiap proker baik dari proker utama dan proker individu oleh tiap penanggung jawab. Program ini terlaksana dengan baik melalui respon warga yang menerima dengan baik dan mendukung dalam proses pelaksanaan proker dengan ditandatanganinya lampiran proker. 

Dengan diadakan program sosialisasi ini, diharapkan mahasiswa KKN MBKM-MD UM mampu untuk menjalankan setiap proker yang sudah disosialisasikan dan melalui proker ini bisa membangun desa kasembon dengan lebih baik lagi. Tentunya proker ini tidak akan berjalan dengan baik jika tidak mendapat dukungan dari warga setempat. Karena pada hakikatnya pengabdian masyarakat merupakan kegiatan yang mendorong mahasiswa untuk mengimplementasikan ilmu yang diperoleh bagi kemajuan suatu desa kearah yang lebih baik.

Penanggung Jawab : Fransiska Anita Bunga Megawati

Dosen Pembimbing Lapangan : Yuniawatika ,S.Pd., M.Pd

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun