Mohon tunggu...
KKN TULUNGREJO UM
KKN TULUNGREJO UM Mohon Tunggu... Mahasiswa - KKN Tematik Peduli Stunting Universitas Negeri Malang

KKN Tematik Peduli Stunting merupakan bentuk kolaborasi anatara Universitas Negeri Malang dengan BKKBN sebagai sarana bagi mahasiswa untuk mampu berperan aktif dalam penurunan angka Stunting di Indonesia. KKN Peduli Stunting Tulungrejo UM merupakan salah satu kelompok mahasiswa Kesehatan Masyarakat yang melaksanakan tugas dalam membantu masyarakat Desa Tulungrejo Kota Batu untuk mampu mengupayakan penurunan angka stunting secara optimal. Laman media ini sebagai sarana untuk mempublikasikan kegiatan yang telah kami laksanakan di Desa Tulungrejo. Salam sehat, salam Mahasiswa PENTING.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Penyuluhan terkait Deteksi Dini Tumbuh Kembang Balita oleh Mahasiswa KKN UM di Desa Tulungrejo Kecamatan Bumiaji

1 Desember 2023   09:00 Diperbarui: 1 Desember 2023   09:04 59
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Pesatnya proses pertumbuhan dan perkembangan anak dibawah usia lima tahun menjadikan anak harus mendapatkan asupan zat-zat gizi dengan kualitas yang lebih baik dan kuantitas yang lebih banyak untuk mendukung proses pertumbuhan dan perkembangannya. Masa balita merupakan masa emas atau golden age yang sangat penting bagi proses kehidupan manusia. Masa balita mempunyai pengaruh besar terhadap keberhasilan proses tumbuh kembang anak selanjutnya. Pertumbuhan dan perkembangan merupakan proses yang berkesinambungan, bersifat kontinu dan pertumbuhan merupakan bagian dari proses perkembangan. Pertumbuhan meliputi perubahan tinggi badan, berat badan, gigi, struktur tulang dan karakteristik seksual. Pertumbuhan ini bersifat kuantitatif. Sedangkan perkembangan seperti perkembangan motorik, sensorik, kognitif dan psikososial bersifat kualitatif.

Dokumentasi Kegiatan
Dokumentasi Kegiatan

Dalam menurunkan angka stunting di Desa Tulungrejo mahasiswa KKN UM memberikan sosialisasi terkait pemantauan tumbuh kembang balita. Sosialisasi dilaksanakan pada hari Minggu, 26 November 2023 di balai pertemuan Desa Tulungrejo, Kecamatan Bumiaji. Kegiatan ini dihadiri oleh para kader Tulungrejo dan ibu balita yang merupakan sasaran dari kegiatan sosialisasi ini yang berjumlah 25 orang. Kegiatan ini bertujuan untuk mengetahui pertumbuhan dan perkembangan anak serta menemukan secara dini adanya gangguan tumbuh kembang sehingga dapat ditindaklanjuti segera agar hasilnya lebih baik.

Kegiatan yang dilakukan pada program ini diawali dengan pembukan, pengisian pre-test yang bertujuan untuk mengetahui pengetahuan ibu balita sebelum diberikan materi. Penyampaian materi yang disampaikan oleh salah satu dosen UM, Ibu Dessy Amelia, S.Keb., Bd. M.kes dan dilanjutkan dengan mitos atau fakta terkait stunting. Diskusi tanya jawab dan dilanjutkan dengan pengisian post-test yang bertujuan untuk mengetahui pemahaman ibu balita terkait materi yang sudah disampaikan. Dari hasil tes yang telah diolah, didapatkan hasil bahwa terdapat peningkatan pengetahuan ibu balita sebesar 8,5%.

Dokumentasi Kegiatan
Dokumentasi Kegiatan
Materi yang dibahas dalam kegiatan sosialisasi tentang tahapan perkembangan anak, deteksi dini pertumbuhan dan perkembangan anak, serta nutrisi pada anak. Kemudian dilanjutkan dengan mitos fakta terkait stunting. Sosialisasi dilanjutkan dengan diskusi dan tanya jawab, ibu balita yang dapat menjawab pertanyaan diberikan reward oleh panitia.  Antusiasme para ibu balita dalam menjawab dan memberikan pernyataan menunjukan bahwa ibu balita memiliki rasa ingin tahu yang tinggi dan mendukung program ini dalam menurunkan angka stunting. Setelah kegiatan diskusi tanya jawab kegiatan ditutup dengan foto bersama dengan para ibu balita.

Dokumentasi Kegiatan
Dokumentasi Kegiatan
Semoga dalam kegiatan sosialisasi terkait pemantauan tumbuh kembang balita ini dapat memberikan manfaat kepada masyarakat Desa Tulungrejo. Diharapkan dengan adanya kegiatan sosialisasi ini para orang tua khususnya untuk ibu yang memiliki balita, dapat menerapkan materi yang sudah disampaikan dan mendukung program dalam penurunan stunting di Desa Tulungrejo Kota Batu.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun