Melalui kegiatan tri dharma perguruan tinggi, Undip siap untuk program-program pemerintah daerah terutama yang berkaitan dengan pengabdian masyarakat.
Kepala Desa Bergas Kidul Heri Nugroho dan Wakil Kelompok Peternak Domba Jaya Giyono menyambut baik terus terjalinnya kerja sama antara Pemerintah Desa Bergas Kidul dan Undip di berbagai bidang.
“Banyak program pemberdayaan inovatif dari para akademisi dan mahasiswa tim KKN Tematik Bergas Kidul 2022 dari Universitas Diponegoro. Harapannya program tersebut semakin meningkatkan kuantitas dan kualitas Peternakan Domba Jaya di Dusun Kenangkan. Tak ketinggalan juga akan menyejahterakan kelompok peternak kambing yang kemudian berdampak pada peningkatan ekonomi masyarakat setempat,” kata Giyono.
Penulis: Sitti Rahmawati Putri
Editor: Rina Setyaningsih
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H