Mohon tunggu...
Nanda Virda Syafira
Nanda Virda Syafira Mohon Tunggu... Mahasiswa - mahasiswa

Mahasiswa UNDIP

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Antikorupsi Sejak Dini di Masa Pandemi

8 Agustus 2021   17:00 Diperbarui: 8 Agustus 2021   17:09 142
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Simo (08/08) - Ditengah pandemi Covid-19 yang terjadi, Universitas Diponegoro tetap melaksanakan kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) yang dilaksakan pada 31 Juni -- 12 Agustus 2021. Mahasiswa KKN UNDIP TIM II 2021 menunjukkan keikutsertaan dan kepeduliannya dalam penanganan Covid-19, yang mana ini merupakan salah satu bentuk kontribusi mahasiswa dalam pengabdiannya ke masyarakat.

Anti korupsi merupakan sebuah gerakan untuk tidak mengambil yang bukan milik sendiri serta tindakan yang melanggar hukum dan norma - norma sosial. Pada usia anak -- anak sangat rentan dengan sebuah tindakan baru yang sedang berkembang di lingkungannya hal serupa juga dalam tindakan korupsi, hal ini dapat dicegah dengan pendidikan yang intensif dan berkelanjutan. 

Ironi masih diberlakukannya sekolah daring /online di Desa Simo yang membuat siswa -- siswa SD malas belajar hingga melakukan kecurangan saat mengerjakan tugas secara online hingga perbuatan menyimpang lainnya. Sehingga penting untuk menanamkan jiwa anti korupsi sejak usia dini agar tercipta generasi -- generasi yang berani, jujur dan hebat.

Belakangan ini masyarakat Indonesia dikejutkan dengan kasus korupsi yang dilakukan dua menteri Kabinet Indonesia Maju. Baru setahun dilantik, namun keduanya sudah menyelewengkan uang negara dalam jumlah besar. Bahkan, salah satu kasus tersebut dilakukan dengan menilap uang yang seharusnya digunakan untuk bantuan sembako kepada masyarakat terdampak corona. Tentu, dua kasus korupsi tersebut adalah hal buruk yang sangat tidak pantas untuk ditiru, termasuk oleh anak. 

Untuk menghindari perilaku tersebut di masa depan, orang tua perlu memberikan pendidikan antikorupsi kepada anak sejak dini. Orang tua maupun institusi pendidikan perlu memberikan pendidikan antikorupsi bagi anak. 

Karena dengan memberikan pendidikan tersebut dapat membantu meningkatkan nilai moral anak, bahwa korupsi adalah suatu tindakan yang salah dan dapat merugikan orang lain. 

Pendidikan antikorupsi sejak dini juga dapat menumbuhkan karakter anak. Anak - anak jadi bisa menghargai hak-hak orang lain dan menahan diri untuk tidak melakukan perilaku yang melanggar aturan. 

Di samping itu, mengajarkan pendidikan antikorupsi sejak dini juga turut menanamkan nilai kejujuran pada anak yang akan dibawanya hingga dewasa. Pendidikan anti korupsi bisa mulai diberikan dengan mengajarkan anak memahami apa arti korupsi itu sendiri.

Mahasiswa KKN Undip diberi kesempatan untuk memberikan sosialisasi khususnya pada anak-anak di wilayah RT 03 RW 01, Kelurahan Simo, Kecamatan Simo dengan system door to door dan personal chat WA mengenai edukasi sikap anti korupsi sejak usia dini di tengah pandemi. Anak-anak RT 03 RW 01 terlihat antusias berpartisipasi dalam pelaksanaan program kegiatan. 

Setelah ini diharapkan Anak-anak di Keluruhan Simo khususnya RT 03 RW 01 bisa menerapkan sikap-sikap anti korupsi yang telah diajarkan sehingga tercipta generasi -- generasi yang berani, jujur dan hebat. Selain itu, dilaksanakan pula pembagian materi untuk dipelajari lebih lanjut dan diterapkan dikemudian hari.

Dokpri
Dokpri

Nanda Virda Syafira -- FEB UNDIP 2018

Dosen Pembimbing : Dr. Mahfudz S.E.,M.T.

Koordinator Wilayah : dr. Sri Winarni, M.Kes.

Kelurahan Simo, Kecamatan Simo

KKN Undip Tim II 2021

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun