Mohon tunggu...
KKN PAKELAN UM
KKN PAKELAN UM Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa

UNIVERSITAS NEGERI MALANG

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Pembuatan dan Pemasangan Papan Informasi Bangunan Bersejarah di Kawasan Kelurahan Pakelan oleh Mahasiswa KKN UM 2022

30 Juli 2022   23:18 Diperbarui: 30 Juli 2022   23:22 116
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Kelurahan Pakelan merupakan salah satu kelurahan di Kota Kediri yang sedang berupaya mengembangkan wisata kampung heritage. Kelurahan Pakelan memiliki banyak bukti  peninggalan sejarah berupa bangunan, beberapa  diantaranya sudah ditetapkan sebagai cagar budaya.

Berdasarkan obervasi dilapangan, sebagian besar di tempat bangunan bersejarah yang ada di kawasan Kampung Wisata Heritage Kelurahan Pakelan belum memiliki sarana yang dapat memberikan informasi terkait dengan sejarah dari bangunan tersebut, hanya ada satu bangunan bersejarah yang memiliki sarana informasi yaitu berupa papan informasi dan kondisinya sudah mulai rusak. 

Informasi sangat penting dan sangat dibutuhkan semua kalangan, khusunya informasi sejarah yang sangat dibutuhkan dalam peradaban manusia hingga saat ini.

Hal tersebut yang melatarbelakangi Mahasiswa UM yang sedang melakukan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Reguler model blok tahun 2021-2022 untuk membuat program kerja pembuatan dan pemasangan papan informasi sejarah di bangunan bersejarah di Kelurahan Pakelan. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan informasi sejarah kepada masyarakat yang akan mengunjungi tempat atau bangunan yang mempunyai nilai sejarah. 

Dengan adanya papan informasi sejarah diharapkan akan menambah nilai pariwisata bangunan bersejarah di Kelurahan Pakelan dan  dapat memberikan wawasan bagi para wisatawan.

Dalam proses pembuatan papan informasi, Tim KKN UM  melibatkan beberapa orang dari keseluruhan anggota dan juga mendapat dukungan penuh dari Kepala Kelurahan Pakelan serta pihak pengelola bangunan bersejarah. 

Papan informasi yang dibuat, dipasangkan di beberapa titik bangunan bersejarah yang telah mendapat persetujuan oleh pihak terkait. Ada 2 (dua) titik yang akan dipasangkan papan informasi, yaitu bangunan Rumah Duka Gie Kie Kong Soe dan Klenteng Tjoe Hwie Kiong.

Dokpri
Dokpri

Tim KKN UM berharap dengan selesainya program kerja pembuatan dan pemasangan papan informasi ini akan membawa dampak positif serta menambah wawasan bagi masyarakat luas yang ini mengunjungi bangunan sejarah di Kampung Wisata Heritage Pakelan Kota Kediri .

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun