Mohon tunggu...
kknmit 2024
kknmit 2024 Mohon Tunggu... Mahasiswa - Kumpulan artikel dan berita acara dari setiap kegiatan KKN

Menuliskan artikel, berita acara serta mendokumentasikan setiap kegiatan dari Kuliah Kerja Nyata (KKN)

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Cegah Aksi Bullying dan Pergaulan Bebas, KKN MIT Posko 13 Adakan Sosialisasi di Sekolah

14 Agustus 2024   02:00 Diperbarui: 14 Agustus 2024   02:07 12
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Mandiri Inisiatif Terprogram (KKN-MIT) UIN Walisongo Semarang adakan sosialisasi bullying dan pergaulan bebas di SD Negeri 02 Sendangdawuhan, Desa Sendangdawuhan, Kecamatan Rowosari, Kabupaten Kendal, Sabtu (03/08/2024)

Kegiatan sosialisasi dimulai pukul10.00 WIB dengan pembukaan yang disampaikan oleh Safina Peni Oktafiana selaku moderator. Disambung dengan sambutan yang disampaikan oleh Mahfud selaku guru SD Negeri 02 Sendangdawuhan.

"Perbuatan bully -- membully tidak diperbolehkan, baik di sekolah maupun di luar sekolah. Oleh karena itu, semua murid harus berteman, tidak boleh pilah pilih sampai mengucilkan dan menjelekkan teman. Itu semua masuk ke dalam kategori bullying," jelasnya.

Sosialisasi disampaikan oleh Try Ulan Dari selaku pemateri 1 dan Serda Ahmad Khoiruddin selaku pemateri 2. Pada sesi pertama, Try menyampaikan makna, macam -- macam dan bahaya bullying. Ia bersama tim KKN lainnya juga mengajak murid -- murid menyanyikan lagu anti bullying.

"Segala perbuatan yang menyakitkan atau membuat orang lain merasa tidak nyaman merupakan bentuk bullying.  Baik itu menghina, mendorong, mengadu domba dan sebagainya. Sikap bullying terhadap orang lain jika dibiarkan akan menjadi sangat berbahaya. Selain dapat merasa sakit, korban akan mengalami rasa takut, trauma dan berbagai ganguan mental lainnya. Oleh karena itu, semua harus berteman dan bersatu untuk mengakhiri bullying. Baik dari anak -- anak, pihak sekolah, pihak orang tua maupun dari lingkungannya. Karena hal tersebut saling berkaitan dan memengaruhi," terangnya.

Dokumentasi Pribadi
Dokumentasi Pribadi

Setelah penyampaian bullying selesai pada sesi pertama, dilanjut dengan penyampaian materi pergaulan bebas pada sesi kedua, oleh Serda Ahmad Khoiruddin. Beliau menjelaskan bahwa faktor terbesar terjadinya pergaulan bebas adalah kesalahan dalam pemilihan teman dan kondisi lingkungan dari individu.

"Biasanya pergaulan bebas itu terjadi karena salah pilih teman. Oleh karena itu, harus bijak dalam memilih teman. Kalau temannya mengajak berbuat yang buruk atau tidak sopan, maka jangan diikuti dan ditiru," jelasnya.

Kegiatan sosialisasi berjalan lancar hingga akhir. Harapannya, dengan adanya kegiatan sosialisasi bullying dan pergaulan bebas, anak -- anak dapat menjaga diri dan sikapnya  supaya tidak terlibat dalam tindakan bullying dan terjerumus ke dalam pergaulan bebas.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun