Mohon tunggu...
KKN MBKM MENDALANWANGI
KKN MBKM MENDALANWANGI Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Melakukan KKN di Desa Mendalanwangi

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Santriwan Santriwati TPQ Desa Mendalanwangi Antusias Mengikuti Lomba Antar TPQ di Yayasan At Thoriq Desa Mendalanwangi

6 Desember 2022   18:36 Diperbarui: 6 Desember 2022   18:47 320
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Wagir, Kabupaten Malang (04/12/2022) - Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Membangun Desa Universitas Negeri Malang (UM) di Desa Mendalanwangi, Kecamatan wagir, Kabupaten Malang selenggarakan lomba TPQ untuk santriwan dan santriwati TPQ Desa Mendalanwangi.

Kegiatan ini diselenggarakan karena Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Membangun Desa Universitas Negeri Malang (UM) melihat banyaknya jumlah Taman Pendidikan al-Quran atau biasa disebut dengan TPQ yang ada di Desa Mendalanwangi. Kegiatan ini disambut baik oleh Yayasan besar yang ada di Desa Mendalanwangi yaitu Yayasan Ath-Thoriq, sehingga tim kami diberi fasilitas tempat untuk terselenggaranya kegiatan lomba ini. Selain itu, kami juga mendapat dukungan penuh dari Lembaga Amil Zakat, Infak, dan Sedekah Nahdlatul Ulama (LAZISNU) Desa Mendalanwangi, sehingga kami juga banyak dibantu dalam proses persiapan kegiatan lomba.

Kegiatan Lomba antar TPQ ini , mengundang seluruh TPQ yang ada di Desa Mendalanwangi. Dan kegiatan lomba ini terbagi menjadi 4 cabang lomba, yaitu Lomba Adzan, Lomba Menghafal Surat Pendek, Lomba Tartil Qur'an, dan Lomba Mewarna Kaligrafi. Tim kami juga menetapkan kriteria kriteria disetiap cabang lomba, serti batas usia maksimal mengikuti tiap cabang lomba.

Kegiatan Lomba melalui beberapa tahapan. Yaitu tahap pertama adalah tahap pendaftaran. Tim kami membuka pendaftaran lomba dengan menyebarkan poster lomba kepada semua lembaga TPQ yang ada di Desa mendalanwangi. Tingginya antusias mereka dalam mengikuti lomba ini, kami hanya membutuhkan waktu 3 hari untuk mendapatkan jumlah peserta lomba yang tidak sedikit. Terdapat 5 TPQ yang mendaftarakan santriwan dan santriwatinya untuk turut serta dalam memriahkan kegiatan Lomba Antar TPQ ini. Pada tahap ini kami juga sudah menghubungi para juri yang dimana juri ini dipilih dari perwakilan ustadz/ ustadzah dari TPQ yang mengikuti lomba.

Pelaksanaan Lomba Menghafal Surat Pendek. Dokpri
Pelaksanaan Lomba Menghafal Surat Pendek. Dokpri

Tahap selanjutnya adalah tahap pelaksanaan. Kegiatan ini dilaksanakan hari Minggu, 4 Desember 2022 di TPQ Ath-Thoriq. Kegiatan lomba dimulai pukul 08.00 WIB dan 30 menit sebelumnya peserta lomba melakukan registrasi ulang dan pengambilan nomor urut peserta. Tepat pukul 08.00 acara dibuka oleh MC dengan sambutan dari para petinggi petinggi yang hadir lalu peserta berpencar menuju tempat tempat lomba yang sudah disediakan.

Antusias dan semangat para peserta lomba membuat suasana perlombaan yang berlangsung selama 2 jam terasa sangat menyenangkan dan berlalu dengan cepat. Setelah 2 jam berlalu, proses penjurian dilakukan saat setelah lomba berakhir dan langsung masuk ke tahap terakhir yaitu pengumuman juara peserta lomba. Setelah pengumuman juara, acara ditutup dengan foto bersama para pemenang Lomba antar TPQ Desa Mendalanwangi.

Pembagian Hadiah Kepada Para Juara. Dokpri
Pembagian Hadiah Kepada Para Juara. Dokpri

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun