Mohon tunggu...
KKN Kolaboratif079
KKN Kolaboratif079 Mohon Tunggu... Lainnya - Pelajar

KKN Kolaboratif 079 beranggotakan 15 mahasiswa/i yang terdiri atas mahasiswa/i Universitas Jember, ITS Mandala, Akademi Farmasi, Universitas Islam Jember, Universitas PGRI Argopuro Jember, dan Universitas Mochammad Sroedji Jember. KKN Kolaboratif 079 bertempatan di Desa Klompangan, Kecamatan Ajung, Kabupaten Jember

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

KKN Kolaboratif 079 dan KKPLP UNEJ: Sukses Gelar Pembelajaran Interaktif beserta B2SA bagi TK/PAUD

30 Juli 2023   16:16 Diperbarui: 31 Juli 2023   00:30 378
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Mahasiswa KKN Kolaboratif 079 Desa Klompangan berhasil mengadakan kegiatan pada bidang pedidikan yang bertajuk “Pembelajaran Interaktif dan Pemberian Makanan Bergizi Bersama Anak TK (Taman Kanak-Kanak) dan PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini)” dengan tema Anak sehat, Makan enak, Makan B2SA (Beragam, Bergizi Seimbang, Aman). Kegiatan ini dilaksanakan tanggal 29 Juli 2023 dan berlokasi di Balai Desa Klompangan. Pembelajaran interaktif dan pemberian makanan bergizi bersama anak TK dan PAUD adalah program kerja kolaboratif antara mahasiswa KKN-K dengan mahasiswa KKPLP FKIP Universitas Jember. Kegiatan ini didasarkan pada upaya untuk menciptakan lingkungan pendidikan yang menyenangkan, efektif, dan sehat bagi anak-anak usia dini.

Kegiatan pembelajaran interaktif sekaligus makan B2SA diikuti oleh 45 siswa-siswi dari golongan TK/PAUD Yayasan Barokatul Ulum Desa Klompangan. Kemudian, acara tersebut disambut dengan sangat baik oleh para tenaga pengajar beserta Kepala Sekolah Yayasan Barokatul Ulum. “Saya selalu senang ketika terdapat mahasiswa yang berinisiatif untuk mengunjungi Yayasan dan memberikan suasana baru kepada murid-murid dalam melaksanakan pembelajarannya.” Ujar Ibu Meilinda selaku salah satu tenaga pengajar di TK Barokatul Ulum.

Dokumentasi Pribadi
Dokumentasi Pribadi

Serangkaian kegiatan yang dilakukan pada acara ini diawali dengan pelaksanaan senam Brain Gym, senam Profil Pancasila, dan senam gembira. Kemudian, kegiatan dilanjutkan dengan pelaksanaan outbond yang dikemas dalam games berupa pindah bola dan mengikuti gerakan sesuai instruksi gambar. Seluruh kegiatan senam hingga outbond diinisiasi untuk memperkuat pemahaman dan meningkatkan keterampilan kognitif sampai motorik dari anak-anak tersebut. Kegiatan berlanjut dengan pemberian edukasi makanan bergizi oleh mahasiswa dan menyantap makanan yang sudah disediakan oleh panitia secara bersama-sama. Terakhir, serangkaian acara ditutup oleh foto bersama.

Dokumentasi Pribadi
Dokumentasi Pribadi
Kegiatan berlangsung dengan lancar dan menumbuhkan keceriaan hingga semangat para siswa dalam melanjutkan pembelajarannya mulai pekan depan. Harapannya, kegiatan ini dapat dilangsungkan lebih dari satu kali untuk sasaran sekolah yang berbeda-beda agar implementasi program ini dapat berjalan secara maksimal. Hal ini disebabkan oleh beberapa TK/PAUD pada Desa Klompangan yang belum sepenuhnya terfasilitasi dengan baik. Pembelajaran interaktif dan penerapan B2SA yang menyenangkan dapat menciptakan lingkungan yang optimal untuk pertumbuhan dan perkembangan holistik anak-anak sehingga memberikan pondasi yang kuat bagi anak-anak untuk mencapai potensi mereka secara optimal.

Kunjungi Website UNIVERSITAS JEMBER

Kunjungi Profile Desa Klompangan

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun