Malang, 21 Desember 2022. Mengawali kegiatan KKM-Reguler di desa Kasembon mahasiswa KKM dari kelompok 113 dan 114 mengadakan acara pembukaan yang bertempat di Pendopo desa Kasembon, Kecamatan Kasembon. Kegiatan pembukaan dihadiri oleh seluruh anggota kelompok 113 dan 114 yang berjumlah 31 mahasiswa/i serta perangkat desa Kasembon. Dengan perencanaan acara yang terstruktur serta kekompakan antar mahasiswa acara ini dapat berjalan dengan hikmat dan lancar.
Acara pembukaan diawali dengan pembukaan oleh MC setelah itu dilanjutkan dengan pembacaan tilawah al-qur'an dan menyanyikan lagu Indonesia Raya yang diikuti secara hikmat oleh seluruh peserta dan tamu yang hadir. Acara dilanjutkan dengan sambutan oleh Dafa Aqila Musyaffa' sebagai perwakilan dari kelompok 113 dan 114. Dalam sambutannya, Dafa menyampaikan untuk tujuan dan maksud dari kegitan KKM-Reguler ini serta menyampaikan untuk perizinan dan bantuan dari perangkat desa Kasembon dalam pelaksanaan program kerja yang akan dilaksanakan di Desa Kasembon.
Setelah sambutan dari perwakilan kelompok acara dilanjutkan dengan sambutan dari Bapak H. Nur Hadi Santoso S.Pd. selaku kepala desa Kasembon serta Pembukaan KKM-Reguler, Dalam sambutan dari Bapak H. Nur Hadi Santoso S.Pd. beliau menyampaikan rasa  antusiasme yang tinggi dengan adanya kegiatan KKM di desa Kasembon ini. Beliau juga mengharapkan mahasiswa/i KKM dapat memanfaatkan KKM ini untuk menyalurkan ilmu yang sudah didapat dalam pembelajaran di Universitas dan juga dapat membantu dalam pengembangan potensi di desa Kasembon. Pemotongan tumpeng menjadikan simbol dari peresmian pembukaan kegiatan KKM-Reguler di desa Kasembon.
Setelah acara sambutan berakhir, acara dilanjutkan dengan pemaparan program kerja oleh Bella Ayu Rahmawati selaku perwakilan dari kelompok 113 dan Reza Pahlevi selaku perwakilan dari kelompok 114. Program kerja yang akan dilaksanakan disampaikan dihadapan perangkat desa yang hadir dan mendapat respon baik dari seluruh perangkat desa. Program kerja yang dirancang meliputi di bidang keagamaan, kependidikan, dan kemasyarakatan. Dari kelompok 113 dan 114 sangat berharap dari perangkat desa Kasembon bisa membantu dan memudahkan dalam pelaksanan Program Kerja KKM-Reguler yang akan menjadi penunjang kesuksesan kegiatan KKM-Reguler periode 2022/2023.
Acara ini ditutup dengan do'a penutup oleh perwakilan perangkat desa yang hadir. Setelah acara ditutup dilakukan sesi foto bersama seluruh anggota kelompok 113 dan 114 dan juga perangkat desa. Sesi foto bersama ini menjadi akhir dari acara yang dimulai pukul 08.00 WIB hingga 11.00 WIB pada pagi hari tersebut.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H