Wonosari, Minggu, 16 juli 2023. Pada hari ke 4 setelah penerjunan, kelompok KKN-R-8372 melakukan persiapan kirab dalam rangka tradisi Rasulan. Tradisi Rasulan sendiri merupakan salah satu bentuk perayaan tahunan paska panen sebagai ungkapan rasa syukur kepada Tuhan atas panen tersebut. Rasulan merupakan tradisi yang diselenggarakan pada bulan Juli selama berhari-hari di kabupaten Gunungkidul, D.I. Yogyakarta.
Persiapan yang dilakukan kelompok KKN-R-8372 dimulai dengan mencuci baju kebaya dan surjan yang akan dikenakan saat acara kirab keesokan harinya pada tanggal 17 Juli.
Kemudian pada siang harinya setelah sholat dzuhur, kelompok KKN-R-8372 berangkat menuju kediaman Pak RT 22 bersama Ibu Dukuh untuk membantu warga membuat gunungan. Gunungan tersebut dirangkai dengan bambu yang dibentuk kerucut terbalik ditutup dengan daun jati lalu dihiasi berbagai hasil panen seperti cabai, padi, bawang merah, terong, jagung, wortel dan lainnya secara melingkar mengelilingi gunungan. Persiapan selesai dilakukan pada 17.00 WIB.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H