Mohon tunggu...
KKNK133 DesaGelang
KKNK133 DesaGelang Mohon Tunggu... Sekretaris - Mahasiswa

KKN Kolaboratif Jember Kelompok 133 merupakan gabungan dari beberapa universitas terpilih diantaranya Universitas Jember, Universitas Islam Jember, Universitas Dr. Soebandi, dan Univertas Islam Negeri KH. Shiddiq bertempat di Desa Gelang, Kec. Sumberbaru, Kabupaten Jember.

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Penerjunan Mahasiswa KKN Kolaboratif #3 Ke Desa Gelang, Sumberbaru Jember

28 Juli 2024   11:29 Diperbarui: 5 Agustus 2024   18:50 98
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Pada hari Senin, 22 Juli 2024 Kabupaten Jember mengadakan pelepasan sekaligus penerjunan mahasiswa KKN Kolaboratif (KKN-K) #3 Kabupaten Jember.  Penerjunan ini dilaksanakan oleh Bupati Jember, Bapak Ir. H. Hendy Siswanto, ST., IPU,. ASEAN Eng. Acara ini diisi dengan sambutan-sambutan, dari bapak bupati Jember, pihak penyelenggara KKN-K #3, pemberian ID Card pada mahasiswa perwakilan kampus penyelenggara KKN-K, dan diakhiri dengan pelepasan burung dara sebagai simbolis pelepasan mahasiswa KKN-K #3 Kabupaten Jember oleh para segenap perangkat pemerintah kabupaten Jember. Kegiatan penerjunan ini dilanjutkan dengan penerimaan mahasiswa KKN Kolaboratif di kecamatan atau balai desa masing-masing.

Di Desa Gelang sendiri, penerimaan mahasiswa KKN Kolaboratif kelompok 133 diadakan pada hari Selasa, 23 Juli 2024 di balai desa Gelang, Kecamatan Sumberbaru, Kabupaten Jember. Mahasiswa KKN-K 133 kali ini berasal dari 4 kampus yang ada di Jember, yakni Universitas Jember, Universitas Islam Jember, UIN Khas, dan Universitas Dr Soebandi. Berjumlah 14 orang, KKN-K 133 di desa Gelang ini terdiri dari 4 mahasiswa dan 10 mahasiswi. 

Mahasiswa KKN-K 133, DPL, beserta perangkat desa
Mahasiswa KKN-K 133, DPL, beserta perangkat desa

Penerimaan mahasiswa KKN Kolaboratif #3 di Desa Gelang dihadiri oleh sekretaris desa Gelang, perangkat desa, mahasiswa KKN-K 133 sekaligus Dosen Pembimbing Lapangan (DPL). Acara ini diawali dengan sambutan Naufal Danendra selaku koordinator desa, dilanjutkan dengan sambutan dari DPL, Ibu Yunita Wulandari, M.H., dan sekretaris desa, Bapak Kadir. Kemudian, pemberian simbolis dari pihak KKN-K kepala pihak desa dengan selembar BMC. Acara penerimaan kali ini dilaksanakan secara hikmat, baik dari para perangkat desa, maupun mahasiswa KKN-K 133 serta DPL.

Acara penerjunan sekaligus penerimaan mahasiswa KKN-K 133 ini diharapkan menjadi pintu pembuka kebermanfaatan, baik terhadap kemakmuran warga Desa Gelang, maupun kepada mahasiswa dalam hidup bermasyarakat dan pengalaman terjun langsung kepada masyarakat dan menerapkan segala ilmu yang diperoleh selama belajar di Perguruan Tinggi di masing-masing universitas.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun