Mohon tunggu...
kkn jambuwer
kkn jambuwer Mohon Tunggu... Operator - Official KKN Jambuwer 2022

Hallo semua, terima kasih telah berkunjung di situs kami. Semoga berita atau artikel yang kami tulis bermanfaat bagi kalian :)

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Modifikasi Ubi Ungu Menjadi Cookies di Desa Jambuwer oleh KKN UM 2022

25 Maret 2022   13:30 Diperbarui: 25 Maret 2022   13:35 322
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Malang, 23 Maret 2022 -- KKN UM 2022 Desa Jambuwer, Kecamatan Kromengan menyelenggarakan pelatihan berjudul Pembuatan Cookies Ubi Ungu Bersama Ibu-ibu Masyarakat Desa Jambuwer. Kegiatan ini merupakan salah satu program kerja yang telah dirancang oleh KKN UM 2022. Pelatihan ini bertujuan untuk memberikan pembekalan kepada Ibu-ibu di Desa Jambuwer untuk meningkatkan kemampuan dan kualitas dalam membuat cookies, khususnya yang berbahan dasar ubi ungu, sehingga bisa membuat peluang usaha baru yang berdaya saing tinggi untuk menambah penghasilan.

Cookies merupakan kue kering yang berbentuk kecil dan memiliki rasa yang manis, tergolong makanan yang dipanggang. Biasanya dalam proses pembuatan cookies ditambahkan lemak atau minyak yang berfungsi untuk melembutkan atau membuat renyah (Astawan, 2009). Selama ini, banyak yang berpikiran bahwa cookies merupakan sajian yang hanya tersedia disaat hari raya atau acara khusus lainnya. Namun, jika kita cermati lebih dalam, cookies dapat dijadikan salah satu peluang usaha. Oleh karena itu, diadakannya pelatihan ini bertujuan untuk memberikan ilmu dan meningkatkan kemampuan dalam membuat cookies berbahan dasar ubi ungu kepada Ibu-ibu di Desa Jambuwer.

Dokpri
Dokpri

Kegiatan ini diikuti oleh sejumlah peserta yang berasal dari Ibu-ibu di Desa Jambuwer. Sekitar 20 orang Ibu-ibu di Jambuwer dari lima dusun mengikuti pelatihan pembuatan cookies ubi ungu. Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 23 Maret 2022 di Kantor Desa Jambuwer. Pembuatan cookies ubi ungu ini berlangsung dari pukul 13.00 hingga pukul 16.30 WIB. Para ibu-ibu yang hadir sangat antusias mengikuti kegiatan pelatihan ini.

Dokpri
Dokpri

Pelaksanaan kegiatan ini diawali dengan proses pembuatan adonan kue dari bahan-bahan yang telah disiapkan. Kemudian, adonan kue tersebut dibagi menjadi lima untuk diberikan kepada setiap dusun. Setelah itu, ibu-ibu mencetak adonan kue tersebut menjadi bentuk-bentuk yang menarik, lalu kemudian dipanggang. Setelah dipanggang, kue akan dihiasi dengan kacang almond dan parutan keju sesuai kreatifitas ibu-ibu, kemudian kue dipanggang sekali lagi. Hasil kue yang telah dibuat akan dinilai berdasarkan kerapihannya, kemudian dusun yang dinilai paling rapih akan diberikan hadiah oleh KKN UM. Hasil kue dipelatihan ini juga akan dibawa pulang oleh ibu-ibu sebagai oleh-oleh.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun